Suara.com - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui anggota Exco Arya Sinulingga memastikan Matthew Baker tetap berkomitmen memperkuat Timnas Indonesia.
Pernyataan itu disampaikan Arya Sinulingga setelah Matthew Baker mendapat panggilan dari Australia U-17 untuk persiapan jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada Oktober mendatang.
Pelatih Nova Arianto saat dikonfirmasi Suara.com, menjelaskan bahwa pihaknya bersama PSSI bergerak cepat untuk bertemu dengan keluarga Matthew Baker.
Terkini, sudah didapatkan hasil bahwa bek berusia 15 tahun itu tetap berkomitmen untuk memperkuat Timnas Indonesia kendati ada ketertarikan dari Australia.
"Dia akan tetap bergabung di training camp (TC) kita (Timnas Indonesia U-16) di Bali, sesuai dengan undangan kita," kata Arya Sinulingga kepada awak media termasuk Suara.com, Rabu (341/7/2024).
"Tim PSSI sudah bicara dengan keluarganya, mereka komitmen tetap bersama kita," tambahnya.
Merujuk surat undangan PSSI tertanggal 30 Juli yang ditujukan kepada klub Matthew Baker, Melbourne City, pemain berdarah Batak itu mendapat panggilan untuk mengikuti TC Timnas Indonesia U-16.
TC akan digelar pada 11 Agustus hingga 1 September di Bali, sebelum dilanjutkan dari 1-15 September di Jakarta.
Dapat Panggilan Australia U-17
Baca Juga: 4 'Kaki Persija' di Balik Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-19 2024, Nomor 3 Jadi Momok Semua Lawan
Matthew Baker, bek tengah yang menjadi pilar penting Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2024 itu mendapat panggilan membela Australia U-17 hari ini, Rabu (31/7/2024).
Setelah sukses membawa Garuda Muda meraih peringkat ketiga di Piala AFF U-16, Matthew Baker tiba-tiba dipanggil oleh negara asal ayahnya.
Panggilan dari Australia ini datang menjelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Menariknya, baik Indonesia maupun Australia tergabung dalam satu grup pada kualifikasi tersebut.
Pemanggilan Baker diketahui dari unggahan akun Instagram resmi Sepak Bola Australia, @footballaus.
Nama Matthew Baker masuk dalam daftar 24 pemain yang dipanggil oleh pelatih Australia U-17, Brad Maloney.
"Training camp ini menyediakan persiapan lebih lanjut menjelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2024 yang akan diselenggarakan di Kuwait antara 19-27 Oktober 2024," tulis @footballaus di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Mengenal John Herdman Pelatih Baru Timnas Indonesia, Pembicara TEDx Dikenal Motivator Ulung
-
PSSI Siapkan Lawan Raksasa Eropa di FIFA Series 2026 Untuk Uji Coba Timnas Indonesia
-
Hasil Undian Putaran Keempat Piala FA 2025/26: Liverpool Jumpa Penakluk MU
-
Real Madrid Pecat Xabi Alonso, Arbeloa Jadi Pengganti: Keputusan Tepat atau Terburu-buru?
-
Hari Ini John Herdman Diperkenalkan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Pukul 09.00 WIB
-
Kegilaan Justin Hubner, Selamatkan Fortuna Sittard dari Kekalahan dan Cetak Gol!
-
Serbaserbi Piala Futsal 2026, Jadwal, Tiket, Hingga Cara Pesan
-
Statistik dan Rapor Pemain Timnas Indonesia Akhir Pekan Kemarin, 2 Orang Cetak Gol
-
Sukses Berperan Bagi Kemenangan Besar Monchengladbach, Kevin Diks Dipuji Pelatih
-
Klasemen Liga Italia Memanas Juventus Geser Napoli dan AS Roma Usai Menang Telak Lawan Cremonese