Suara.com - Bek timnas Indonesia, Jay Idzes mengungkapkan salah satu impiannya. Ia berambisi untuk bisa bermain di Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris.
Jay Idzes saat ini menjadi andalan di Venezia. Ia sudah bermain dalam 14 pertandingan sejauh musim ini di Serie A Italia dengan menyumbangkan satu gol.
Performa pemain berusia 24 tahun ini terbilang apik. Bahkan kabar terbaru dari Gianluca Di Marzio menyebutkan bahwa bek keturunan Semarang ini diincar banyak klub Eropa.
Nah, pemain yang akrab disapa Bang Jay ini ternyata punya mimpi untuk bisa tampil di Liga Inggris karena menurutnya itu yang terbaik di dunia saat ini.
"Saya punya beberapa ambisi. Saya juga ingin bermain di Premier League karena bagi saya itulah liga terbaik di dunia," ucap Jay Idzes di podcast Thom Haye.
Walaupun begitu, Idzes mengatakan liga yang kini dijalaninya, yakni Serie A juga punya kualitas sangat bagus karena banyak pemain-pemain top
"Dan tentu saja di Serie A tempat saya bermain sekarang, liganya juga sangat bagus. Tahukah kamu tingkat kualitasnya sangat luar biasa, Anda bisa melihat para pemain punya banyak kualitas tentunya. Jadi ini pengalaman yang sangat bagus bagi saya," imbuhnya.
Adapun dari laporan Gianluca Di Marzio, ada juga klub Inggris yang ingin mendatangkan Jay Idzes karena tampil apik di Venezia.
"Agennya sedang menjalin kontrak dengan beberapa klub Serie A untuknya, tapi juga di Jerman, Inggris, Prancis, dan Spanyol," laporan Gianluca Di Marzio.
Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Menang Lawan Filipina, Shin Tae-yong: Bohong Kalau...
Hal tersebut menjadi tanda baik karena Jay Idzes bisa mewujudkan cita-citanya untuk tampil atau bergabung dengan klub Inggris di masa mendatang.
Berita Terkait
-
Usai Bertemu AFC, Erick Thohir Pastikan Timnas Indonesia Vs Bahrain Berlangsung di Stadion GBK
-
Pakar Transfer Italia: Jay Idzes Diminati Banyak Klub Eropa
-
Wajib Menang untuk Lolos Semifinal Piala AFF 2024, Hokky Caraka: Tolong...
-
Timnas Indonesia Wajib Menang dari Filipina, Hokky Caraka: Kami Akan Buktikan
-
Shin Tae-yong Tak Suka Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Saya Harus Bertanya...
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Tanggapi Kritik Ronaldo, Ruben Amorim Ucap Kalimat Ini untuk MU
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
-
Barcelona Diterpa Musibah, Eric Garcia Alami Patah Hidung, Ini Kondisinya
-
Pecat Patrick Vieira, Genoa Tunjuk Legenda AS Roma sebagai Pengganti
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Persija Jakarta Yakin Permalukan Arema FC, Punya Banyak Jeda Waktu Kumpulkan Strategi dan Tenaga
-
Gebrakan Zohran Mamdani! Walikota New York Minta FIFA Turunkan Harga Tiket Piala Dunia 2026
-
Hasil Terawang Pelatih Klub Top Super League Timnas Indonesia U-17 vs Brasil
-
Legenda Fernando Redondo: Pangeran Bernabeu yang Menolak Potong Rambut
-
Pemain Keturunan Batak Janji Mati-matian Lawan Brasil, Fokus Kontrol Pertandingan