Suara.com - Pegadaian Liga 2 2024/2025 kini memasuki babak delapan besar dan play-off degradasi, dengan persaingan untuk promosi ke BRI Liga 1 dan menghindari degradasi ke Liga Nusantara semakin sengit.
Suara.com akan membahas tiga fakta menarik terkait perjalanan tim di babak delapan besar.
Di mana beberapa tampil impresif sementara yang lainnya mengecewakan. Apa saja faktanya?
PSIM Yogyakarta Tampil Gahar
PSIM Yogyakarta memulai babak delapan besar Pegadaian Liga 2 2024/2025 dengan sempurna, meraih dua kemenangan berturut-turut.
Mereka mengalahkan Deltras FC 1-0 pada 20 Januari, lalu menang lagi 1-0 di kandang PSPS Pekanbaru pada 25 Januari.
Kemenangan di Pekanbaru sangat penting, mengingat PSPS adalah pesaing utama untuk promosi ke Liga 1.
Penampilan gemilang ini datang setelah PSIM lolos ke delapan besar dengan performa yang kurang meyakinkan.
Keputusan Kontroversi Wasit Kerap Mewarnai
Baca Juga: Sengitnya Liga 2, Gol Gelandang Buthan Pupus Asa Persikota ke 8 Besar
VAR sangat dibutuhkan di Pegadaian Liga 2, namun belum diterapkan musim ini.
Tanpa VAR, banyak keputusan kontroversial terjadi, seperti gol Rafinha yang tampak offside saat melawan Deltras FC pada 20 Januari.
Selain itu, kiper Bhayangkara FC lolos dari hukuman meski menyentuh bola di luar kotak penalti saat melawan PSKC Cimahi pada 27 Januari.
Deltras FC Kempes
Deltras FC lolos ke babak delapan besar Pegadaian Liga 2 setelah drama laga tunda melawan Persibo Bojonegoro, yang penuh kontroversi.
Namun, setelah itu, penampilan mereka menurun. Tim asuhan Bejo Sugiantoro kalah 0-1 dari PSIM Yogyakarta dan kembali kalah saat menjamu Persiraja Banda Aceh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
Terkini
-
Garuda Muda Waspada! Zambia Bukan Lawan Enteng di Laga Pembuka Piala Dunia U-17 2025
-
Antusiasme Suporter Ciptakan Rekor Saat Timnas Futsal Indonesia Melawan Australia
-
Absen 9 Bulan karena Cedera, Mees Hilgers Bakal Pensiun Dini?
-
Legenda Juan Sebastian Veron: Penyihir Lapangan Tengah yang Bikin Sir Alex Naik Pitam
-
Garang di Lapangan, Kiper Timnas Indonesia Ungkap Sisi Lain Jamie Vardy
-
Eks Tangan Kanan STY Minta Suporter Jangan Berekspektasi Tinggi ke Timnas Indonesia U-17
-
Pemain Naturalisasi Malaysia Dilaporkan Terlibat Kasus Pembunuhan
-
Resmi! PSSI: Shin Tae-yong Tidak Kembali
-
Fokus SEA Games 2025, PSSI Pastikan Sudah Move On dari Shin Tae-yong
-
Magis Nova Arianto: Strategi Jitu Timnas Indonesia U-17 Taklukkan Brasil dkk di Piala Dunia