Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari dunia sepak bola nasional. Greg Nwokolo, mantan pemain Arema FC, mengisyaratkan dirinya mendapat panggilan untuk kembali memperkuat Timnas Indonesia. Hal ini ia sampaikan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya.
Dalam unggahan tersebut, Greg Nwokolo membagikan foto dirinya mengenakan seragam baru Timnas Indonesia berwarna putih.
Tak hanya itu, Greg Nwokolo juga menuliskan pesan penuh semangat, menegaskan kebahagiannya atas kesempatan untuk kembali membela Merah Putih di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Sangat bahagia bisa di panggil lagi untuk perkuat timnas buat (WC) World Cup Qualification. Ayo garuda kita kasih yang terbaik buat Indonesia," tulis Greg Nwokolo.
"Tolong jangan ada comment udah tua di sini ya."
Respons Pemain Lain, Termasuk Marc Klok
Unggahan Greg tersebut langsung menarik perhatian banyak pihak, termasuk rekan-rekan sesama pemain. Beberapa pemain yang turut menanggapi kabar ini di antaranya Syamsir Alam, Syahrian Abimanyu, dan Marc Klok.
Syamsir Alam memberikan komentar yang menunjukkan dukungan penuh, menyebut bahwa pemanggilan Greg Nwokolo adalah sesuatu yang telah dinantikan.
Syahrian Abimanyu pun ikut bersuara, menegaskan bahwa pengalaman Greg di lapangan lebih berharga dibanding sekadar usia.
Baca Juga: Habis Juventus, Udinese Mau Booyong Jay Idzes!
Marc Klok, gelandang andalan Timnas Indonesia, turut menanggapi kabar ini dengan menuliskan komentar singkat dalam bahasa Inggris yang berarti "Mereka belum siap."
Greg Nwokolo, Masih Aktif Bermain?
Meski mengisyaratkan kembali ke Timnas, status Greg Nwokolo sebagai pemain profesional masih menjadi tanda tanya.
Saat ini, Greg Nwokolo tidak terikat dengan klub mana pun dan belum secara resmi mengumumkan pensiun dari dunia sepak bola.
Terakhir kali Greg Nwokolo bermain di kompetisi profesional adalah pada tahun 2024 bersama Arema FC.
Pemain yang lahir di Nigeria ini telah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) sejak 2011, yang membuatnya memenuhi syarat untuk membela Timnas Indonesia.
Berita Terkait
-
Tak Sia-sia Dinaturalisasi, Dean James Tembus Tim Terbaik Eredivisie Liga Belanda Sebelum Bela Timnas Indonesia
-
Foto Jay Idzes Dipajang Bersama Pemain Top Timnas ASEAN, Masuk Skuad ASEAN All-Star Lawan Manchester United?
-
Breakingnews! Calvin Verdonk dan Thom Haye Dipastikan Absen karena Akumulasi Kartu Kuning
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jamie Carragher Sindir Trent Alexander-Arnold: Dia Telah Menipu Fans Liverpool
-
Elkan Baggott Menggila! Bawa Ipswich Town 8 Pertandingan Tanpa Kalah
-
Cristiano Ronaldo Ngaku Bukan Pria Romantis yang Suka Berikan Bunga tapi Ngasih Cincin Rp30 M
-
FAM Bikin Karier Pemain Hancur! Rodrigo Holgado Terancam Diputus Kontrak Tanpa Dibayar
-
Lamine Yamal Bakal Dapat Mama Baru, Beda Usianya Cuma 5 Tahun!
-
Bukan Lembek! Pemain Timnas Indonesia U-17 Harus Berani Benturan Jika Ingin Kalahkan Brasil
-
Flick dan Lewandowski Satu Suara Soal Lamine Yamal, Ada Apa di Balik Sikap Barcelona?
-
Calvin Verdonk Terancam Sanksi, Pihak Klub Kasih Peringatan, Ada Masalah Apa?
-
Gila! Tiap Calvin Verdonk Cs Cetak Gol, Orang Ini Berlari Sejauh 10 Km
-
Evandra Florasta Cs Hadapi Brasil, Mental Bertanding Digenjot Nova Arianto