Suara.com - Joey Pelupessy ungkap ribetnya administrasi untuk bela Timnas Indonesia. Joey Pelupessy menjadi satu dari tiga pemain yang menjalani proses naturalisasi baru-baru ini.
Sebelumnya, Komisi XIII DPR RI setuju memberikan rekomendasi terhadap tiga pemain keturunan untuk dinaturalisasi. Mereka adalah Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy.
Persetujuan ini dilakukan saat digelarnya rapat kerja Komisi XIII DPR RI bersama Kemenpora, PSSI di Gedung DPR RI, Rabu (5/3/2025).
Setelah dibahas di Sidang Paripurna DPR RI, dokumen naturalisasi ketiga calon pemain Timnas Indonesia itu akan diajukan kepada Presiden RI untuk penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) sebagai syarat pengambilan sumpah WNI.
Sementara itu, Joey Pelupessy mengungkap proses berliku urusan administrasi untuk dinaturalisasi dan membela Timnas Indonesia.
Menurut Joey Pelupessy, ia harus menyiapkan banyak dokumen untuk diperiksa oleh PSSI salah satunya surat kematian nenek dan kakeknya.
"Ada banyak dokumen yang harus disiapkan. Saya harus menyerahkan surat kematian kakek dan nenek saya, surat kelahiran orang tua, dan diri saya sendiri kepada PSSI," kata Joey seperti dilansir Suara.com dari hbvl.be, Kamis (6/3).
"Saya juga harus berkomunikasi dengan pemerintah kota tempat saya tinggal di Belanda, kedutaan besar Belanda, dan FIFA," tambahnya.
Menurut Joey, kesempatan untuk membela Timnas Indonesia dengan menjadi WNI tidak lepas dari kakek dan neneknya yang memang lahir di Indonesia.
Baca Juga: Bahrain Rilis Pemain Lawan Timnas Indonesia, Netizen Tanah Air Langsung Menyerbu
"Kakek dan nenek saya lahir di Indonesia, itu yang memberi saya kesempatan untuk membela Timnas Indonesia," jelas Joey Pelupessy.
"Semakin banyak anak muda Belanda (tertarik bela Timnas Indonesia), tetapi ada juga pemain muda Belgia, seperti Sandy Walsh," sambungnya.
Di kesempatan yang sama, Joey Pelupessy mengatakan bahwa satu kehormatan besar baginya bisa membela Timnas Indonesia. Meskipun ia tidak mau berspekulasi apakah nantinya langsung dimainkan oleh pelatih Patrick Kluivert di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Saya tidak berbicara bahasa (Indonesia) dan belum pernah berlibur ke sana. Namun saya menganggapnya suatu kehormatan besar untuk mewakili negara tempat kakek dan nenek saya dilahirkan," ungkapnya..
"Itu membuat saya bangga dan semua berkat mereka. Darah Indonesia mengalir sedikit dalam nadi saya. Akan istimewa jika mengalami (membela Timnas Indonesia) di usia 31 tahun," sambungnya.
Joey Pelupessy Pernah Tolak Belanda, Demi Bela Timnas Indonesia?
Berita Terkait
-
Bahrain Rilis Pemain Lawan Timnas Indonesia, Netizen Tanah Air Langsung Menyerbu
-
Hasil Asian Minifootball Nations Cup 2025: Timnas Indonesia Hajar Pakistan Tujuh Gol
-
Riwayat Pendidikan Ahmad Dhani, Dituding Rasis Buntut Usulan Kurangi Naturalisasi Ras Bule
-
Komisi X DPR RI Tekankan Percepatan Naturalisasi Tiga Pemain Keturunan
-
Berapa Jumlah Orang yang Pilih Ahmad Dhani Jadi Anggota DPR?
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Robbie Fowler Bongkar Penyebab Liverpool Anjlok, Singgung Duit Rp1,3 Triliun
-
Ronald Koeman Murka Usai Belanda Ditahan Polandia, Virgil van Dijk Kena Semprot
-
Selamat Tinggal Andre Onana! Manchester United Sudah Tak Butuh Lagi Kamu
-
Kroasia Lolos ke Piala Dunia 2026! ModricPerisic Masih Jadi Motor, Faroe Ditundukkan 3-1
-
Lionel Messi 115 Gol! Angola Jadi Saksi Rekor Baru La Pulga
-
Rizky Ridho Masuk Nominasi! Ini Sosok di Balik Nama Puskas Award
-
Buntut Panjang Kartu Merah Lawan Irlandia, Cristiano Ronaldo Dibebastugaskan
-
Gabriel Jesus Ogah Tinggalkan Arsenal tapi Mau Pulang ke Palmeiras, Kok Gitu?
-
Kontrak Harry Maguire Bakal Berakhir, MU Ingin Bek Muda Ini Pulang ke Old Trafford
-
Kondisi Terkini Skuad Timnas Indonesia U-22 Jelang Lawan Mali