Viking Persib Club (VPC) menggelar berbagai kegiatan untuk merayakan ulang tahun Persib Bandung ke-92 yang bertepatan dengan bulan Ramadan 1446 Hijriah.
Acara perayaan ulang tahun Persib ke-92 tersebut diantaranya kegiatan sosial seperti berbagi takjil, santunan anak yatim-piatu hingga diskusi.
Menurut ketua umum Viking Persib Club (VPC), Tobias Ginanjar, rangkain perayaan sudah dimulai sejak, Jumat (14/3/2025) dini hari atau tepat di hari ulang tahun Persib.
Kegiatan diawali dengan berkumpul di Sekretariat Viking, Jalan Gurame, Kota Bandung, kemudian pada sore harinya mereka berbagai takjil, doa bersama, potong tumpeng dan buka bersama.
"Ini rangkaian ya sebenernya dari kemarin malam, kemarin malam ngumpul di Gurame (Sekretariat) jam 12, terus dilanjut sorenya berbagi takjil terus tumpeng do'a bersama sama dan perayaan suporter," kata Tobias.
Kegiatan perayaan ulang tahun Persib dari Viking akan berlanjut pada Minggu (16/3/2025), dengan diskusi yang akan membahas mengenai hari jadi Persib.
Acara diskusi mengenai hari jadi Persib tersebut, rencananya akan dihadiri oleh perwakilan PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) dan peneliti.
Seperti diketahui, sebelumnya PT PBB mengumumkan perubahan hari jadi Persib dari 14 Maret 1933 menjadi 5 Januari 1919, di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Minggu (17/12/2023).
Pengumuman tersebut dilakukan langsung oleh CEO PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Glenn T. Sugita sesaat setelah menerima hasil riset dari Tim Peneliti Hari Jadi Persib yang diketuai Guru Besar Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran (FIB Unpad), Prof. Kunto Sofianto, Ph.D di Graha Persib, Minggu (17/12/2023).
Baca Juga: Tak Ada Pemain Persib Dipanggil Timnas Indonesia, Atep: Bingung Yah
Meski demikian, hasil tersebut masih menjadi polemik, lantaran Bobotoh masih menganggap jika hari jadi Persib pada 14 Maret 1933.
Sehingga, sampai saat ini mereka masih merayakan hari jadi Persib setiap tanggal 14 Maret.
Setelah kegiatan diskusi mengenai hari jadi Persib, Viking menurut Tobi akan menggelar santunan kepada anak yatim.
"Lanjut hari minggu diskusi mengenai hari jadi Persib yang Ingsya Allah dihadiri juga perwakilan dari PT PBB dan peneliti dan ada santunan anak yatim," jelasnya.
Tobi menjelaskan, rangkaian kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk rasa syukur dari Viking terhadap tim kebanggaan yang usianya semakin bertambah.
"Ini kan bentuk rasa syukur, bukan hanya rasa syukur terhadap prestasi ya. Alhamdulillah Persib Di usia sekarang dan terlepas dari adanya kontroversi mengenai hari lahir Persib tapi kan kita sudah terbiasa merayakan di 14 maret 1933," ujarnya.
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Beberkan Tantangan Persib di Sisa Laga BRI Liga 1
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung
-
Tak Selebrasi Kedinginan saat Cetak Gol ke Gawang Semen Padang, Beckham Putra: Takut Disanksi Lagi
-
Pemain Persib dan PSM Dipanggil Klub Spanyol Osasuna, Bek Persija Absen!
-
Dipanggil Timnas Filipina, Kiper Persib Kevin akan Liburan Dulu di Bali
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kapan Timnas Futsal Indonesia Main Lagi Usai Gilas Korsel 5-0?
-
H-134 Piala Dunia 2026: Harga Hotel di AS, Kanada dan Meksiko Meroket, Suporter Berebut Reservasi
-
Andrew Jung Tak Menyangka Satu Tim dengan Layvin Kurzawa
-
Teror Kartel Jelang Piala Dunia 2026: 11 Orang Tewas di Lapangan Sepak Bola Meksiko
-
Detail Kecil Perubahan Ala Michael Carrick: Metode Latihan Baru, Bangkitkan Mental Juara King MU
-
Marc Klok Siap Buat Layvin Kurzawa Nyaman di Persib Bandung
-
Kiper Persib Teja Paku Alam Perpanjang Rekor Clean Sheet, Emil Audero dan Maarten Paes Wajib Waspada
-
Layvin Kurzawa Debut Saat Persib Lawan Persis? Begini Kata Bojan Hodak
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia