Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert mengaku tidak merasa bersalah dengan tidak membawa Asnawi Mangkualam untuk dua pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret ini.
Ia merasa keputusannya tak membawa pemain Port FC itu sudah tepat, dan menegaskan bahwa dirinya senang dengan para pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia saat ini.
Asnawi Mangkualam memang menjadi salah satu nama yang dicoret Kluivert. Padahal sebelumnya, ia merupakan langganan tim nasional saat masih diasuh oleh Shin Tae-yong.
Kluivert tidak memberi penjelasan secara detail mengapa Asnawi Mangkualam dicoret. Namun, dengan skuad yang ada saat ini ia merasa sudah sangat yakin.
"Tidak ada alasan khusus (Asnawi Mangkualam dicoret) karena ada banyak pemain yang tidak ada dalam skuad," kata Kluivert dalam rekaman suara konferensi pers yang diterima Suara.com, Rabu (19/3/2025).
Kluivert merasa ke-29 pemain Timnas Indonesia yang ada saat ini terbaik. Kini, juru formasi asal Belanda itu mulai fokus pada pertandingan.
Terdekat, Timnas Indonesia akan menghadapi Australia. Duel akan berlangsung di Sydney Football Stadium pada 20 Maret.
"Yang paling penting adalah pertandingan besok, dan bukan tentang pemain yang ada atau tidak ada dalam skuad," terang Kluivert.
"Saya sangat senang dengan skuad yang saya pilih. Kami perlu bekerja menuju pertandingan besok," pungkas mantan pemain Barcelona tersebut.
Baca Juga: Indonesia vs Australia: Pertarungan para Pemain Gaek di Barisan Lini Tengah Permainan
Lima hari setelah melawan Australia, Timnas Indonesia berikutnya berjumpa dengan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Di dua laga ini Timnas Indonesia tidak boleh kalah buat menjaga asa lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Saat ini, Timnas Indonesia menduduki posisi tiga klasemen sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan 6 poin.
Tim Merah Putih Kalah satu angka dari Australia di peringkat kedua. Enam poin diraih Timnas Indonesia dari satu kemenangan, tiga kali seri, dan satu kali kekalahan.
Satu-satunya kemenangan Indonesia tercipta pada laga terakhir mereka saat mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 di Jakarta melalui brace Marselino Ferdinan.
Nantinya, dua tim teratas setiap grup di putaran ketiga akan lolos ke Piala Dunia 2026. Dua tim di bawahnya di peringkat tiga dan empat akan mengejar tiket tersisa di babak kualifikasi putaran keempat, sementara dua tim terbawah akan gugur.
Sebanyak 30 pemain dipanggil oleh Pelatih Patrick Kluivert. Namun, cuma 29 yang bisa ikut setelah Egy Maulana Vikri mengalami cedera.
Berita Terkait
-
Eksklusif Kas Hartadi: Timnas Indonesia Bisa Menang Lawan Australia
-
Jay Idzes Kumpulkan Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Australia: Sangat Penting
-
Kluivert Akhirnya Ngaku, Timnas Indonesia Masih Pakai Taktik STY Lawan Australia
-
Patrick Kluivert: Banyak Kejutan di Pertandingan Besok
-
3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Jebol Gawang Australia
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?