Suara.com - Timnas Indonesia memperpanjang napas untuk lolos ke Piala Dunia 2026 setelah berhasil menang atas Bahrain dalam laga kedelapan Grup C putaran ketiga kualifikasi zona Asia pada Selasa (25/3/2025) malam WIB.
Kemenangan atas Bahrain tidak hanya membuat skuad Garuda masih berada dalam perlombaan merebut tiket ke ajang prestisius itu tetapi turut menjaga peluang lolos langsung.
Ya, kemenangan atas Bahrain membuat Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat empat klasemen Grup C dengan koleksi sembilan poin dari delapan laga.
Skuad asuhan Patrick Kluivert cuma terpaut satu poin dari Arab Saudi di urutan ketiga, dan tertinggal empat poin dari Australia di urutan dua klasemen.
Meski secara realistis Timnas Indonesia paling berpeluang untuk finis empat besar demi mengunci tiket ke putaran keempat, mereka di atas kertas masih bisa finis dua besar.
Finis dua besar dalam klasemen akhir grup putaran ketiga merupakan syarat sebuah tim Asia untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026.
Jepang telah dipastikan melakukannya sejak laga ketujuh Grup C dan kini dipastikan finis sebagai juara Grup usai mengumpulkan 20 poin dari delapan laga.
Timnas Indonesia di atas kertas masih bisa mendampingi Jepang sebagai perwakilan Grup C yang lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.
Namun, syarat yang harus dipenuhi Jay Idzes dan kawan-kawan memang terbilang sulit. Berikut skenarionya.
Baca Juga: Koreografi Burung Garuda Raksasa di Stadion GBK Bikin Ciut Pemain Bahrain
Skenario Timnas Indonesia Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026
Secara sederhana, Timnas Indonesia cuma butuh menyapu bersih kemenangan dalam dua laga sisa Grup C untuk bisa finis di peringkat kedua klasemen, dengan catatan Australia tidak menang dalam periode yang sama.
Timnas Indonesia akan menghadapi China dan Jepang dalam dua laga terakhir Grup C yang dijadwalkan berlangsung pada 5 dan 10 Juni mendatang.
Pada laga pekan kesembilan, Garuda akan terlebih dulu menjamu China di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada 5 Juni 2025.
Tim asuhan Patrick Kluivert di atas kertas memiliki peluang besar untuk merebut tiga poin di laga kandang terakhir ini.
Ujian berat Timnas Indonesia akan tersaji di laga ke-10. Garuda bakal bertandang ke markas Jepang pada 10 Juni mendatang.
Berita Terkait
-
Lagu Kebangsaan Bahrain Disoraki, Dragan Talajic Murka ke Suporter Indonesia
-
Timnas Indonesia Tumbangkan Bahrain, Patrick Kluivert Angkat Topi untuk Ole Romeny
-
Ole Romeny Jadi Pahlawan, Timnas Indonesia Bungkam Bahrain 1-0 di SUGBK
-
Koreografi Burung Garuda Raksasa di SUGBK Jadi Sorotan Media Luar Negeri
-
Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Kalahkan Bahrain, Meroket Naik 7 Tangga ke 123 Dunia
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United