Suara.com - Pelatih Oxford United, Gary Rowett mengaku masih bingung dalam hal menentukan starting XI karena banyak pemain cedera menjelang pekan pertama Divisi Championship 2025/2026. Salah satu nama yang belum pulih adalah penyerang Timnas Indonesia Ole Romeny.
Oxford United dijadwalkan menjamu Portsmouth di Kassam Stadium, Sabtu (9/8/2025) malam. Ole Romeny belum bisa tampil di laga tersebut karena masih dalam tahap pemulihan.
Ole cedera saat Oxford United tampil di Piala Presiden 2025. Bukan cuma Ole Romeny, ada beberapa pemain lain juga cedera yang membuat Gary Rowett harus benar-benar memutar otak.
Mereka adalah Ciaron Brown, Luke Harris, Nik Prelec, Michal Helik, Hidde ter Avest, Will Vaulks, dan Przemyslaw Placheta.
Banyaknya pemain mengalami cedera membuat Oxford United harus berpikir menentukan siapa yang cocok sebagai pilihan utama melawan Portsmouth.
Gary Rowett sendiri bahkan masih belum yakin dengan pilihannya karena sejumlah nama tak bisa diturunkan seperti Ole Romeny karena cedera.
"Saya sendiri belum benar-benar yakin. Saya punya gambaran," kata Roweet dilansir dari Oxford Mail.
"Saya tahu apa yang saya inginkan, tapi tentu saja ada beberapa pemain yang mulai kembali dan mungkin akan mulai berlatih, serta pemain-pemain yang tampil cukup baik di laga-laga uji coba terakhir."
"Pada titik itu, apakah Anda akan memilih tim yang menurut Anda ideal sebagai starter, atau justru mereka yang secara kondisi lebih siap?" jelasnya.
Baca Juga: PSV Didesak Fans untuk Rekrut Pemain Timnas Indonesia
Untuk saat ini, sang juru formasi akan melihat siapa pemain yang siap untuk diturunkan. Termasuk mereka yang bisa menunjukan kemampuan selama masa persiapan.
"Kami harus menjaga beberapa pemain agar tidak mengalami cedera di akhir pertandingan. Itu tidak sepadan risikonya," katanya menambahkan.
"Mudah-mudahan kami akan segera memiliki kedalaman skuad yang lebih baik, tapi pada akhirnya para pemain yang sudah bermain dalam beberapa laga terakhir itulah yang punya menit bermain."
"Kita lihat saja apa yang akan kami putuskan akhir pekan nanti," tutupnya.
Selain absen untuk Oxford United, Ole Romeny juga kemungkinan tak bisa membela Timnas Indonesia di laga FIFA matchday kontra Lebanon dan Kuwait pada September mendatang.
Sedangkan pemain Timnas Indonesia lainnya Marselino Ferdinan yang juga membela Oxford United kabarnya sedang cedera pula.
Berita Terkait
-
PSV Didesak Fans untuk Rekrut Pemain Timnas Indonesia
-
Selangkah Lagi ke Torino, Jay Idzes Jadi Pemain Timnas Indonesia dengan Gaji Termahal
-
Statistik Mengenaskan Timnas Putri Indonesia saat Dibantai Thailand, 0 Shoot
-
Mengapa Ulsan HD Jatuh Hati pada Pecatan PSSI, Shin Tae-yong?
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 di Piala Kemerdekaan 2025: Siapa Lawan Pertama Noha Pohan Cs?
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Kebobolan 2 Gol dalam 15 Menit, Hansi Flick Ogah Ubah Gaya Main Barcelona
-
Perang Papan Tengah BRI Super League Bali United vs Bhayangkara, Siapa Raih Poin Penuh?
-
Kurang Cepat, Timnas Indonesia Kecolongan Satu Calon Pelatih Top dari Klub Italia
-
Erick Thohir Ogah Mundur Sebagai Ketum PSSI, PSTI: Amanah Disalahgunakan
-
Sedih, Shayne Pattynama Menghilang
-
Tak Lagi Buru Bintang Mahal, Ini Strategi Baru Transfer Manchester United
-
Ajaib! Elkan Baggott Malah Bersinar saat Timnas Indonesia Lagi Terpuruk
-
Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
-
Liverpool Incar Alessandro Bastoni, Siap Bayar Mahar Rp1,7 T ke Inter Milan
-
Jelang Hadapi Brasil, Inilah Kelemahan Dudu Patetuci yang Bisa Dimanfaatkan Nova Arianto