Suara.com - Situasi panas soal masa depan Alexander Isak mulai ditanggapi oleh pelatih Newcastle United, Eddie Howe.
Polemik ini mencuat setelah sang striker secara terbuka menyatakan ingin hengkang karena merasa dikecewakan manajemen klub.
Isak, yang musim lalu mencetak 27 gol dari 42 laga bersama The Magpies, mengunggah pernyataan tegas lewat media sosial pada Selasa (19/8). Ia menilai kepercayaan antara dirinya dan pihak klub sudah hilang.
"Janji telah dibuat dan klub telah mengetahui posisi saya sejak lama. Ketika janji dilanggar dan kepercayaan hilang, hubungan tidak bisa dilanjutkan," tulis Isak dalam unggahan yang dikutip ESPN.
Pernyataan tersebut mengejutkan publik, apalagi Isak baru saja masuk dalam Tim Terbaik Liga Inggris 2024/2025 versi PFA.
Ia bahkan satu-satunya nama di daftar tersebut yang tidak hadir dalam malam penghargaan.
Newcastle kemudian merespons lewat situs resmi klub dengan nada kecewa.
Manajemen menegaskan tidak ada kesepakatan yang memperbolehkan Isak pergi musim panas ini.
Mereka juga menambahkan, pelepasan striker asal Swedia itu baru mungkin terjadi jika ada pengganti sepadan—sesuatu yang belum tercapai setelah kegagalan merekrut Hugo Ekitike dan Benjamin Sesko.
Baca Juga: Gol Kontroversial Nmecha Bawa Leeds United Raih Poin Penuh Lawan Everton
Di sisi lain, Liverpool telah mengajukan tawaran sebesar 110 juta pound plus bonus.
Namun, Newcastle menolaknya karena masih mematok valuasi Isak di angka 150 juta pound.
Ketegangan ini semakin mencolok karena Isak belum kembali ke skuad sejak liburan musim panas.
Ia absen pada laga pembuka melawan Aston Villa dan kemungkinan besar kembali tak masuk tim saat The Magpies menjamu Liverpool di St James’ Park, Senin mendatang.
Pelatih Eddie Howe memilih berhati-hati dalam memberikan komentar.
Seusai laga melawan Villa, ia hanya mengatakan bahwa situasi ini sedang ditangani pihak lain di dalam klub.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Update Klasemen BRI Super League Usai Persib vs Persija: Maung Bandung Dingin di Puncak
-
Profil Bruno Tubarao yang Injak Kaki Beckham di Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Tiba di Indonesia Bersama Sang Istri, John Herdman Dipanggil Petinggi FA, Ada Apa?
-
Hampir 300 Tim Ramaikan Liga TopSkor Greater Jakarta 2026, Pembinaan Usia Muda Makin Bergairah
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney