Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, memberikan komentar mengenai dua pemainnya yang mendapat panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia.
Dua pemain Persib, Marc Klok dan Beckham Putra Nugraha mendapatkan panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia yang akan memainkan dua laga persahabatan di jeda internasional pada awal September 2025.
Pada laga persahabatan internasional tersebut, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Kuwait dan Lebanon di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, 5 dan 8 September 2025.
Pemanggilan Beckham dan Klok tertuang dalam surat PSSI bernomor 4336 /AGB/545/VIII-2025, tertanggal 19 Agustus 2025 yang disampaikan langsung kepada Persib.
Bagi Marc Klok, ini merupakan pemanggilan pertamanya di era kepelatihan Patrick Kluivert. Sedangkan Beckham, sebelumnya sudah sempat mendapatkan panggilan bergabung dengan skuad Garuda.
Marc Klok dan pemain lainnya yang mendapat panggilan akan mulai bergabung dengan Timnas Indonesia pada 1 September 2025 untuk melakukan persiapan terlebih dahulu.
Menurut Bojan Hodak, pemanggilan tersebut sangat penting bagi kedua pemainnya, karena dengan demikian Marc Klok dan Beckham bakal mendapatkan pengalaman di level internasional.
"Saya rasa ini bagus bagi mereka, karena Klok dan Beckham keduanya bisa dipanggil Timnas dan ini bagus untuk karirnya," kata Bojan Hodak.
Pelatih yang sempat menangani Kuala Lumpur FC ini menuturkan, kedua pemain tersebut tampil bagus bersama skuad Maung Bandung baik di kompetisi Super League maupun di play off AFC Champions League Two 2025/2026.
Baca Juga: Tanpa Ole Romeny di Lini Depan Timnas Indonesia, 4 Nama Ini Jadi Pengganti!
Bahkan, keduanya menjadi pemain andalan dalam beberapa musim dan turut mengantarkan Persib meraih back to back juara di kompetisi Liga 1.
"Mereka bermain dengan baik di beberapa pertandingan terakhir, mereka bermain sedikit berbeda dari sebelumnya, posisi yang berbeda," ujarnya.
Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, penampilan apik keduanya bersama skuad Maung Bandung berbuah manis yakni pemanggilan oleh Timnas Indonesia.
Sebagai pelatih, Bojan Hodak merasa senang dan bangga anak asuhnya mendapat panggilan bergabung dengan skuad Garuda, lantaran memperkuat Timnas merupakan cita-cita pesepakbola profesional.
"Dan saya turut senang karena pada akhirnya dia mendapat panggilan, itu artinya mereka diakui karena menjalani pertandingan yang bagus," tegasnya.
Sementara itu, Marc Klok, mengaku senang dan bangga mendapatkan panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Patrick Kluivert.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Antoine Semenyo Langsung On Fire, Guardiola Dapat Potongan Puzzle yang Hilang
-
6 Rantis Kawal Skuat Persija Jakarta Tiba di Markas Persib Bandung
-
Sesaat Lagi Kick Off! Ini Lokasi Nobar Persib vs Persija di Jakarta dan Bandung
-
Terungkap! John Herdman Hampir Latih Eks Klub Wayne Rooney
-
Senyum-senyum Perih Ruben Amorim Saat Tiba di Kampung Halaman Usai Dipecat MU
-
Fabio Grosso Bongkar Penyebab Jay Idzes Cs Dipermalukan AS Roma di Olimpico
-
Rapor Jay Idzes Usai Sassuolo Dipecundangi AS Roma di Stadion Olimpico
-
Profil Klub Macclesfield FC yang Dilatih Adik Wayne Rooney: Tim Amatir Ukir Sejarah di Piala FA
-
Hasil Piala FA: Adik Wayne Rooney Bawa Tim Amatir Cetak Sejarah Singkirkan Juara Bertahan
-
Jaminan Laga Sengit! Ini Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija