- FIFA beri hukuman yang merugikan Irak jelang lawan Timnas Indonesia.
- IFA dijatuhi sanksi denda 40 ribu dolar AS atau Rp650 juta
- Pemain andalan, Ali Al-Hamadi juga dilarang main lawan skuad Garuda
Suara.com - Kabar buruk menimpa Timnas Irak setelah FIFA secara resmi menjatuhkan sanksi ganda buntut dari kerusuhan yang terjadi pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga.
Sanksi ini tidak hanya berupa denda finansial untuk federasi, tetapi juga larangan bermain untuk salah satu pemain andalan mereka.
Masalah ini berakar dari pertandingan melawan Korea Selatan yang digelar di Stadion Internasional Basra pada 5 Juni lalu.
Laga yang berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk tim tamu itu diwarnai oleh serangkaian insiden yang memaksa FIFA turun tangan.
Setelah mempelajari laporan dari wasit dan pengawas pertandingan secara menyeluruh, FIFA akhirnya menjatuhkan hukuman.
Pertama, Federasi Sepak Bola Irak (IFA) dijatuhi denda sebesar 40 ribu dolar AS atau sekitar Rp 650 jutaan.
Hukuman ini diberikan karena federasi dianggap gagal total dalam menjalankan regulasi keamanan stadion.
"FIFA telah memutuskan untuk mendenda Federasi Sepak Bola Irak sebesar 40 ribu dolar AS karena gagal mematuhi peraturan dan keamanan," tulis pernyataan FIFA.
"Setelah sejumlah suporter menyerbu lapangan selama pertandingan melawan Korea, hal itu dikarenakan stadion penuh sesak."
Baca Juga: 3 Wajah Baru di Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday September 2025
"Dengan sekitar 64 ribu penonton yang hadir langsung. Oleh karena itu, Irak wajib membayar denda tersebut. Dan memastikan kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang," sambungnya.
Tidak berhenti di situ, sanksi juga menimpa pilar mereka yang bermain di Inggris bersama Ipswich Town, Ali Al-Hammadi.
Rekan setim Elkan Baggott itu dijatuhi hukuman berat setelah diusir keluar lapangan dalam pertandingan melawan Korea Selatan.
"FIFA memutuskan untuk mengonfirmasi skorsing pemain Ali Al-Hammadi selama dua pertandingan, ditambah denda sebesar 5 ribu dolar AS," jelas laporan itu.
"Sesuai dengan ketentuan disiplin karena pengusirannya selama pertandingan," tambahnya.
Pihak Federasi Irak sempat berupaya mengajukan banding untuk mengurangi skorsing Al-Hammadi menjadi hanya satu pertandingan.
Berita Terkait
-
1 Jam Lagi Erick Thohir Blak-blakan Status Adrian Wibowo, Kata PSSI...
-
PSSI Pastikan Laga Timnas Indonesia di Jawa Timur Aman dari Demo Anarkis
-
Breakingnews! Mees Hilgers Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Matchday
-
Mauro Zijlstra Jangan Harap Bisa Masuk Timnas Indonesia Senior, Patrick Kluivert Tegas Bilang Gini
-
Patrick Kluivert Dibuat Kecewa Jelang Timnas Indonesia Hadapi Taiwan, Kenapa?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Hasil Derby Manchester: Debut Manis Carrick, Manchester United Menang Mutlak Atas City
-
Bukan Sekadar Bagi Hadiah, Ini Tujuan Kevin Diks untuk Suporter Timnas Indonesia
-
Nge-Jokes 1+1=2 yang Viral, Akun Bali United Kena Sentil: Gak Ada Kerjaan Ya?
-
Manchester City dan Chelsea Saling Sikut untuk Rekrut Pemain Keturunan Filipina
-
Zidane Ungkap Kunci Taklukan Ruang Ganti Real Madrid: Pelatih Wajib Diterima Pemain
-
Patrick Kluivert Gagal Dapat Kerjaan Baru, Tunisia Jatuhkan Pilihan kepada Sabri Lamouchi
-
Tak Gentar Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Vietnam Tegaskan Status Juara Bertahan
-
Sesaat Lagi Kick Off! Link Streaming dan Susunan Pemain Manchester United vs Manchester City
-
Kabar Duka dari Serie A Italia: Presiden Fiorentina Meninggal Dunia
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026, Berapa Ranking FIFA Yunani?