- Emil Audero alami cedera ringan, Nadeo dipanggil masuk skuad Timnas Indonesia.
- Maarten Paes sudah pulih dan siap bergabung latihan.
- Sandy Walsh dan Beckham Putra juga dipastikan siap tempur di kualifikasi.
Suara.com - Timnas Indonesia mendapat kabar campur aduk jelang laga krusial kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Sektor penjaga gawang kembali jadi sorotan setelah Emil Audero dipastikan cedera ringan, sementara Maarten Paes menunjukkan perkembangan positif.
Cedera Emil terjadi saat pemanasan bersama klubnya, Cremonese, sebelum laga kontra Como di Liga Italia, Sabtu (29/9).
Situasi ini membuat pelatih menambah amunisi baru dengan memanggil kiper Bali United, Nadeo Argawinata.
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, menjelaskan kondisi Emil masih dalam pengawasan.
“Sampai saat ini Emil masih dipantau dari tim kami dengan bicara antarfisioterapi, masih proses penyembuhan,” ungkapnya di Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (2/10/2025).
"Kemarin ada cedera ringan dan sekarang ini masih terus dilakukan upaya-upaya penyembuhan dari klub, tetapi komunikasi terus dengan kami."
Di sisi lain, kabar baik datang dari Maarten Paes. Kiper FC Dallas yang sempat mengalami masalah otot paha kini sudah pulih dan kembali berlatih.
“Marteen kondisinya sudah benar-benar bisa ikut latihan di tim, dan mereka berdua akan tetap berangkat," kata Sumardhi.
Baca Juga: 4 Pemain yang 'Dihibahkan' Patrick Kluivert untuk Indra Sjafri
"Itu tanggal 5 (Oktober) dari klub masing-masing dan negara masing-masing."
Selain sektor kiper, kondisi beberapa pemain lain juga dipastikan aman.
Sandy Walsh sempat diragukan usai ototnya tertarik, namun kini sudah pulih.
Sementara Beckham Putra baru saja tiba di Jeddah dan masih dalam pemantauan tim.
“Barusan saya chat Sandy juga, kondisinya tidak ada masalah. Kemarin memang sempat (ototnya) tertarik,” kata Sumardji.
"Kalau Beckham saya belum tanya, karena Beckham barusan juga tiba. Barusan saya dapat update, saya lihat perkembangannya, dia baru tiba di Jeddah."
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Roy Suryo Ikut 'Diseret' ke Skandal Pemalsuan Dokumen Pemain Naturalisasi Malaysia
Terkini
-
Media Korea Selatan Ikut Soroti Skandal Dokumen Palsu Naturalisasi Malaysia
-
Ivar Jenner Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Persib Bandung Tempel Lion City di Klasemen Grup G ACL 2, Bangkok United Melorot
-
Final 29 Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Nadeo Argawinata Datang di Detik-detik Terakhir
-
Erling Haaland Hampir Samai Rekor Lionel Messi
-
Update Cedera Emil Audero Jelang Gabung Timnas Indonesia: Siap Dimainkan Lawan Inter Milan
-
Pratama Arhan Ditendang Timnas Indonesia, Pelatih Bangkok United Pasang Badan
-
Menanti Racikan Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-23 Tantang India Jelang SEA Games 2025
-
Kiper Berdarah Kediri 1,87 Meter Dipanggil Timnas Indonesia Usai 2 Kiper Keturunan Cedera
-
FIFA Belum Mau Sanksi Israel, Kenapa?