-
Zidane menilai hanya Bayern Munich yang setara dengan Real Madrid.
-
Ia masih mempertimbangkan Juventus dan Timnas Prancis sebagai opsi masa depan.
-
Zidane belum melatih lagi sejak meninggalkan Real Madrid pada 2021.
Suara.com - Zinedine Zidane, legenda Real Madrid dan Timnas Prancis, mengaku hanya melihat satu klub di Eropa yang berada di level yang sama dengan Los Blancos dan klub itu ternyata bukan Barcelona.
Mantan pelatih sekaligus pemain ikonik Real Madrid berusia 53 tahun itu telah menorehkan sejarah luar biasa bersama klub raksasa Spanyol tersebut.
Jejak Emas Zidane di Real Madrid
Sebagai pemain, Zidane memukau publik Santiago Bernabeu dengan gaya bermain elegan di lini tengah. Ia sukses mempersembahkan enam trofi bagi Real Madrid antara 2001 hingga 2006, yakni satu Liga Champions, satu Intercontinental Cup, satu UEFA Super Cup, satu gelar La Liga, serta dua Piala Super Spanyol.
Di level internasional, Zidane juga bersinar. Ia menjadi pahlawan Timnas Prancis saat menjuarai Piala Dunia 1998—bahkan mencetak dua gol ke gawang Brasil di partai final, serta menambah gelar Euro 2000 setelah mengalahkan Italia.
Setelah pensiun pada 2006, Zidane memulai karier kepelatihannya di akademi Real Madrid. Ia kemudian naik ke tim utama pada 2016 dan langsung mencatat prestasi fenomenal.
Selama dua periode kepemimpinannya (2016–2018 dan 2019–2021), Zidane berhasil mempersembahkan 11 trofi untuk Real Madrid, termasuk tiga gelar Liga Champions beruntun, dua gelar La Liga, dua UEFA Super Cup, dan dua Piala Dunia Antarklub FIFA.
Meski sudah tiga tahun tidak melatih sejak meninggalkan Madrid pada 2021, Zidane masih menjadi sosok yang sangat diminati banyak klub elite Eropa. Ia juga disebut-sebut sebagai kandidat kuat pengganti Didier Deschamps untuk kursi pelatih Timnas Prancis setelah Piala Dunia 2026.
Klub yang Setara dengan Real Madrid
Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
Menariknya, menurut laporan Foot Mundo yang mengutip seorang teman dekat Zidane pada 2024, hanya ada satu klub yang dianggap Zidane berada di level yang sama dengan Real Madrid, yakni Bayern Munich.
“Dia melihat Bayern seperti Real Madrid: sebuah institusi, klub dengan sejarah besar dan sistem kerja yang sangat profesional,” ujar sumber tersebut.
“Zizou bekerja seperti orang Jerman, terstruktur, berorientasi pada tujuan, dan sangat detail. Karena itu, ia akan cocok dengan filosofi Bayern. Namun, jika manajemen Munich ingin mendatangkannya, mereka harus memberi kekuasaan penuh di bidang olahraga dan memenuhi keinginannya,” lanjutnya.
Selain Bayern Munich, Zidane juga disebut masih membuka kemungkinan untuk kembali ke Juventus, klub yang dibelanya pada 1996–2001 atau menangani Timnas Prancis di masa depan.
Namun, peluang Zidane melatih Bayern dalam waktu dekat tampaknya kecil.
Saat ini, posisi pelatih kepala masih dipegang Vincent Kompany, yang sukses membawa Bayern menjuarai Bundesliga 2024/2025 dan tengah memimpin klasemen liga dengan keunggulan enam poin setelah tujuh laga musim ini.
Berita Terkait
-
Prediksi Real Madrid vs Juventus: Kalah di Bernabeu, Igor Tudor Dipecat?
-
Endrick Terancam 'Hilang' di Real Madrid, Sevilla Siap Jadi Penolong?
-
Hansi Flick Tak Tersenyum saat Bayern Bantai Barcelona 8-2, Kini Persepsinya Berubah
-
Pekan Berat Real Madrid: Lawan Juventus, Lanjut El Clasico, Pemain Bertumbangan
-
Masih Ingat Royston Drenthe? Eks Winger Real Madrid Ini Dirawat di Rumah Sakit karena Stroke
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs Madura United di BRI Super League, 23 Januari 2026 Malam Ini
-
PSSI Resmi Gandeng Kelme Jadi Apparel Timnas Indonesia dan Futsal
-
Optimisme Dony Tri Pamungkas Bawa Persija Jakarta Amankan 3 Poin Penting Sikat MU Malam
-
Gabung Persija Jakarta, Shayne Pattynama Langsung Ancam Persib dan Tim Rival
-
Perjalanan Karier Shayne Pattynama: dari Akademi Ajax hingga Berseragam Persija Jakarta
-
Kata-kata Shayne Pattynama Usai Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama Kontrak 2,5 Musim di Persija Jakarta
-
BREAKING NEWS! Shayne Pattynama Resmi Gabung Persija Jakarta
-
Shayne Pattynama ke Persija Jakarta? Mauricio Souza: Pemain yang Datang akan Membantu Kami
-
Benarkah Shayne Pattynama Segera Merapat ke Persija Jakarta?