- Thailand memperkuat lini depan dengan pemain potensial berdarah campuran.
- Kehadiran Jude menjadi ancaman serius bagi pesaing di Grup D, termasuk Indonesia
- Timnas Indonesia perlu meningkatkan kewaspadaan menghadapi Thailand yang semakin kuat.
Suara.com - Timnas Indonesia harus meningkatkan kewaspadaan jelang lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2027.
Pasalnya, rival berat di Grup D, Thailand, tengah bersiap memperkuat lini depan mereka dengan pemain berdarah campuran Thailand-Inggris.
Nama tersebut adalah Jude Soonsup-Bell, striker muda yang merupakan jebolan akademi Chelsea dan Tottenham Hotspur.
Menurut laporan Goal Thailand, Jude yang kini bermain untuk Grimsby Town di League Two, telah resmi menerima tawaran untuk membela Timnas Thailand.
Pemain berusia 21 tahun ini sebelumnya memperkuat tim nasional Inggris di level junior, mulai dari U-15 hingga U-19.
Rekam jejaknya di akademi elite Inggris membuat kehadirannya menjadi ancaman serius bagi lawan-lawan Thailand di Asia.
Proses komunikasi itu telah berlangsung sejak tahun lalu dan kini mulai menunjukkan hasil nyata.
Pelatih Thailand, Anthony Hudson, juga dikabarkan telah menyetujui langkah ini.
Hudson bahkan menominasikan Jude sebagai salah satu pemain potensial untuk tampil di FIFA Matchday November 2025.
Baca Juga: Garis Keturunan Jude Soonsup-Bell, Eks Striker Chelsea Resmi Jadi Pemain Keturunan Timnas Thailand
Dalam agenda itu, Thailand akan menghadapi Singapura (13 November) dan Sri Lanka (18 November).
Dokumen administrasi sang pemain disebut sedang diurus agar bisa segera bergabung dalam skuad utama.
Menariknya, darah Thailand Jude berasal dari ibunya yang asli Negeri Gajah Putih.
Sementara ayahnya merupakan warga negara Inggris.
Kombinasi dua budaya ini membuka jalan bagi Jude untuk membela tanah kelahiran ibunya.
Sebelum bergabung dengan Grimsby Town, Jude sempat berkarier di Spanyol bersama Cordoba CF dan Atletico Sanluqueno.
Tag
Berita Terkait
-
Tunjuk Timnas U-23 di Ajang FIFA Matchday, Langkah Bijak atau Blunder PSSI?
-
Nasib Terkini Marselino Ferdinan di AS Trencin, 2 Laga Tidak Dimainkan
-
Bukti Jay Idzes Jadi Inti dari Pertahanan Sassuolo, Apa Itu?
-
3 Bek Tengah Timnas Indonesia yang Konsisten di Level Klub, Siap Terus Jadi Starter?
-
Piala Dunia U-17 di Depan Mata, Nova Arianto Minta Garuda Muda 'Bercermin' dan Introspeksi Diri
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- Resmi Gabung Persib, Bojan Hodak Ungkap Jadwal Latihan Kurzawa dan Kedatangan Markx
Pilihan
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
Terkini
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri
-
Terungkap! Ini 3 Alasan Ajax Amsterdam Nekat Tebus Maarten Paes dari FC Dallas
-
Rekor Buruk Jose Mourinho vs Real Madrid, Alvaro Arbeloa Kasih Pernyataan Mengejutkan
-
Alfeandra Dewangga Tak Anggap Enteng Persis Meski Posisi Jomplang di Klasemen
-
Absen Latihan, Bojan Hodak Ungkap Kondisi Terkini Beckham Putra dan Marc Klok
-
Shayne Pattynama Pilih ke Liga Lokal, Tinggal3Orang Pemain Timnas Indonesia di Liga Thailand
-
Digelar di Indonesia, Ada Memori Masa Lalu 2 Tim Terkuat Terkait Piala Asia Futsal 2026
-
Buntut Aksi Tak Terpuji ke Spaso, Komdis PSSI Jatuhkan Sanksi Tambahan untuk Rafael Struick
-
Gilas Korsel 5-0 di Piala Asia Futsal 2026, Ini Deretan Fakta Menarik Timnas Futsal Indonesia