- Barcelona menghadapi Athletic Bilbao di semifinal Super Spanyol pada Kamis (8/1) dini hari WIB di Arab Saudi.
- Barcelona berstatus favorit kuat karena unggul delapan kemenangan beruntun dan memuncaki klasemen La Liga.
- Athletic Bilbao datang dengan performa buruk, hanya meraih satu kemenangan dari lima laga terakhir mereka.
Suara.com - Barcelona membidik langkah mulus ke final Super Spanyol saat menghadapi Athletic Bilbao pada semifinal yang digelar di King Abdullah Sports City, Arab Saudi, Kamis (8/1) dinihari WIB.
Sebagai klub tersukses dalam sejarah turnamen dengan 15 gelar, Blaugrana kembali menjadi favorit kuat.
Skuad Hansi Flick datang ke Arab Saudi dengan kepercayaan diri tinggi setelah menang 2-0 atas Espanyol akhir pekan lalu.
Kemenangan tersebut memperpanjang catatan sempurna Barca menjadi delapan kemenangan beruntun di semua kompetisi.
Barcelona juga masih kokoh di puncak klasemen La Liga, unggul empat poin dari Real Madrid, dan belum kalah dalam laga domestik sejak tumbang di El Clasico pada akhir Oktober.
Sebagai juara bertahan, Barcelona menatap peluang untuk mempertahankan trofi. Musim lalu mereka menggilas Madrid 5-2 di final, dan sebelumnya menyingkirkan Athletic 2-0 di semifinal.
Sementara, Athletic Bilbao datang dengan misi menjegal sang favorit.
Los Leones sudah tiga kali juara Supercopa, termasuk pada 2021 ketika mereka menaklukkan Barcelona 3-2 di final.
Namun kondisi musim ini jauh dari ideal.
Skuad Ernesto Valverde hanya mengemas satu kemenangan dari lima pertandingan terakhir di semua ajang dan kini terperosok di peringkat delapan La Liga, terpaut 14 poin dari posisi empat besar.
Baca Juga: Piala Super Spanyol: Kylian Mbappe Diragukan Tampil, Ronald Araujo Siap Tempur Bersama Barcelona
Performa mereka di Liga Champions juga terseok-seok dengan posisi ke-28 keseluruhan fase liga.
Meski demikian, Bilbao tetap punya senjata mematikan lewat duet saudara Williams yang kerap menyulitkan lini belakang lawan.
Prediksi Susunan Pemain
Barcelona (4-2-3-1): J Garcia; Kounde, Cubarsi, Martin, Balde; E Garcia, De Jong; Raphinha, Pedri, Yamal; Torres.
Athletic Bilbao (4-2-3-1): Simon; Gorosabel, Vivian, Paredes, Boiro; Ruiz de Galarreta, Jauregizar; I Williams, Sancet, N Williams; Guruzeta.
Prediksi Skor: Barcelona 3-1 Athletic Bilbao
Berita Terkait
-
Piala Super Spanyol: Kylian Mbappe Diragukan Tampil, Ronald Araujo Siap Tempur Bersama Barcelona
-
Maaf Inter Milan, Bek Liga Arab Saudi Ini Lebih Prioritaskan Barcelona
-
Eks Narapidana Jadi Presiden Klub Portugal, Dahulu Berjaya Bersama Barcelona
-
Hansi Flick Ragu Datangkan Joao Cancelo, Barcelona Bimbang di Bursa Transfer Januari
-
Barcelona Menangi Derbi Katalunya, Semakin Kokoh di Puncak Klasemen
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Latihan Digeruduk The Jakmania Jelang Hadapi Persib, Persija Sambut Positif
-
Kapan Pertandingan Perdana John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia?
-
Lamine Yamal Lampaui Haaland dan Mbappe Jadi Pemain Termahal Sejagat
-
Filosofi Permainan Cepat John Herdman Bisa Mengubah Gaya Timnas Indonesia Jadi Lebih Agresif
-
Borneo FC Tumbang dari Persita, Duel Klasik Persib vs Persija Penentu Juara Paruh Musim
-
Manchester City Resmi Rekrut Antoine Semenyo Senilai Rp1,3 Triliun
-
Hasil Persita vs Borneo FC 2-0: Pendekar Cisadane Tak Tertahankan Masuk Persaingan Papan Atas
-
Rekor Unbeaten Akhirnya Runtuh! Sunderland Babak-belur di Markas Brentford