Bola / Bola Indonesia
Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:00 WIB
Maarten Paes Is Back! Angin Segar untuk Timnas Indonesia [@FCDallas]
Baca 10 detik
  • Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes, membantah keras rumor transfernya ke Persib Bandung melalui akun X pada Sabtu (17/1/2026).
  • FC Dallas mengumumkan jadwal pramusim padat, termasuk pemusatan latihan di Portugal, memastikan Paes tetap di MLS 2026.
  • Paes dijadwalkan memperkuat Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Maret 2026 di bawah asuhan pelatih baru, John Herdman.

Suara.com - Kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes bereaksi keras perihal rumor yang menyebut bahwa dirinya telah mencapai kesepakatan personal dengan klub Persib Bandung.

Kiper FC Dallas itu menegaskan kabar tersebut tidak benar dan meminta publik tidak mudah mempercayai isu transfer yang beredar.

Paes melalui akun X pribadinya pada Sabtu (17/1/2026) berikan bantah keras soal rumor tersebut.

Paes merespons langsung unggahan sebuah akun yang mengklaim proses transfernya ke Persib terhambat karena FC Dallas enggan melepas sang kiper meski telah tercapai kesepakatan personal.

“Berita palsu,” tulis Paes tegas.

Sebenarnya, eka-teki mengenai masa depan kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes akhirnya terjawab sudah.

Di tengah santernya rumor kepindahan ke Persib Bandung, klubnya, FC Dallas secara resmi merilis jadwal pramusim padat yang memastikan sang penjaga gawang akan tetap berkarier di Major League Soccer (MLS) untuk musim 2026.

Musim 2026 akan menjadi panggung pembuktian bagi Paes. Setelah musim lalu sempat kehilangan posisi sebagai kiper utama akibat cedera, pemain keturunan Kediri ini bertekad untuk merebut kembali statusnya.

Perjuangannya akan dimulai lebih awal. Menurut rilis resmi klub, persiapan menyambut musim baru akan segera dimulai.

Baca Juga: Bojan Hodak Blak-blakan soal Kondisi Fisik Skuad Persib Jelang Putaran Kedua Super League

"Pemain datang untuk tes medis dan fisik pada Sabtu, 10 Januari," demikian rilis klub di laman resmi.

Selanjutnya, Paes dan seluruh skuad akan terbang ke Eropa untuk menjalani pemusatan latihan (TC) yang intensif.

"Tim akan menggelar training camp di Algarve, Portugal, pada 18 hingga 31 Januari," lanjut laporan tersebut.

Rangkaian jadwal padat ini menjadi sinyal paling jelas bahwa Paes akan menjadi bagian integral dari skuad FC Dallas, sekaligus secara efektif menepis semua rumor yang mengaitkannya dengan kepindahan ke Indonesia.

Maarten Paes sendiri tampaknya cukup gerah dengan spekulasi liar yang beredar.

Ia bahkan secara proaktif mengunggah berbagai konten yang menunjukkan bahwa dirinya telah kembali berada di Amerika Serikat, bukan lagi berlibur di Indonesia.

Load More