Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat, Muhaimin Iskandar, memberikan apresiasi tinggi terhadap upaya PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) dalam mendukung pertumbuhan dan pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). BRI dinilai aktif memberikan akses permodalan sekaligus pembinaan dan pengembangan bagi pelaku usaha agar semakin kompetitif.
“BRI menjadi salah satu bank yang paling dominan dalam memberikan perhatian dan dukungan bagi UMKM. Kami berharap seluruh perbankan dapat turut berkontribusi dengan membuka akses lebih luas bagi pelaku usaha kecil. BRI tidak hanya memberikan kredit, tetapi juga aktif dalam membina, mengembangkan, serta memberikan pendampingan hingga UMKM benar-benar produktif,” ujar Muhaimin dalam keterangannya pada Kamis (13/2/2025) lalu.
Muhaimin menegaskan bahwa UMKM harus terus berkembang, tidak hanya sebagai bantalan ekonomi saat krisis, tetapi juga sebagai pilar utama pertumbuhan ekonomi nasional.
BRI terus menjalankan berbagai program pemberdayaan UMKM yang berfokus pada pengembangan usaha, digitalisasi, dan perluasan akses pasar. Salah satu inisiatif utama BRI adalah program Desa BRILiaN, yang membina desa-desa berdasarkan potensi lokalnya. Saat ini, program ini telah menjangkau 4.327 desa.
Selain itu, BRI juga menghadirkan PARI (Integrated Commodity Platform), sebuah platform yang memudahkan pelaku UMKM berbasis komoditas. Platform ini kini telah digunakan oleh 85.298 pengguna.
Melalui program Klasterku Hidupku, BRI mendukung pembentukan kelompok usaha berbasis klaster, dengan 33.804 klaster usaha yang telah mendapatkan manfaat dari program ini. Sementara itu, digitalisasi UMKM diperkuat melalui LinkUMKM, sebuah platform online yang telah dimanfaatkan oleh 8,9 juta pengguna untuk mengembangkan bisnis mereka.
Dalam upaya membangun ekosistem ekonomi digital, BRI juga mengelola 54 Rumah BUMN, yang menjadi wadah kolaborasi antar-BUMN dalam membentuk ekosistem ekonomi digital melalui pembinaan UMKM.
Direktur Utama BRI, Sunarso, menegaskan bahwa keberlanjutan pertumbuhan UMKM tidak hanya bergantung pada akses pembiayaan, tetapi juga pada ekosistem yang kuat dan berkelanjutan.
“BRI tidak hanya menyalurkan pembiayaan, tetapi juga membangun ekosistem yang mendukung pertumbuhan usaha secara menyeluruh. Hingga Desember 2024, BRI telah menyalurkan kredit sebesar Rp1.110,37 triliun kepada UMKM, mencakup 81,97% dari total portofolio kredit. Melalui berbagai inisiatif strategis, BRI membangun ekosistem yang mendorong UMKM naik kelas dan mampu bersaing di pasar yang lebih luas. Dengan pendekatan ini, BRI memastikan UMKM berkembang dan menjadi pilar utama pertumbuhan ekonomi nasional,” tegas Sunarso.
Baca Juga: Kendaraan Lapis Baja Bakal Digunakan Skuat Persib Jelang Lawan Persija
Sebagai informasi, belum lama ini BRI menyelenggarakan ajang BRI Microfinance Outlook dan BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD. Acara tersebut sukses dihadiri oleh lebih dari 69 ribu pengunjung, mencatatkan transaksi lebih dari Rp40 miliar, dan merealisasikan kontrak ekspor mencapai USD 90,6 juta atau sekitar Rp1,5 triliun.
Melalui berbagai program dan inisiatifnya, BRI terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung UMKM sebagai tulang punggung perekonomian Indonesia, sekaligus membuka peluang bagi pelaku usaha untuk bersaing di tingkat global. Bersama BRI, UMKM Indonesia siap menuju masa depan yang lebih cerah.
Berita Terkait
-
BRI Targetkan Kontrak Ekspor UMKM Tembus Rp1 Triliun di 2024
-
Persija vs Persib, Gervane Kastaneer Ogah Kendur dengan Tekanan Jakmania
-
BRI Microfinance Outlook 2025: Inklusi Keuangan dengan Strategi Atasi Jebakan Pendapatan Menengah
-
Ketum Viking Persib Club: Kemenangan Atas Persija Harga Mati!
-
Promo Qatar Airways x BRI: Dapatkan Diskon Tiket Pesawat Liburan ke Eropa!
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Cara Kurban Idul Adha Lewat BRImo, Ini Kelebihannya
-
Promo Sepatu Porteegoods, Lebih Murah dengan Diskon dari BRI!
-
BRI Peduli Fasilitasi Sertifikasi Halal bagi UMKM, Dukung Memperluas Akses Pasar
-
BRInita BRI Peduli Raih Apresiasi Internasional, Bukti Penghargaan Pemberdayaan Perempuan
-
Haji Nyaman, Keluarga Tenang dengan Promo RoaMAX Haji Telkomsel di BRImo
-
Tabung Dana Pensiun di BRImo dan Dapatkan Bonus Saldo dan Keuntungan Melimpah!
-
Diskon Hingga 53 Persen Pembelian Paket Internet IM3 di BRImo, Cek Infonya!
-
Bunga Pindar BRI Ceria, Flat dan Ringan Cocok untuk Gaya Hidupmu
-
Mobil Rusak Karena Banjir, Ajukan Pinjaman Perbaikan ke BRI Aja!
-
Cicilan KUR BRI untuk Pinjaman Modal Usaha Rp70 Juta