Suara.com - Momen kebebasan penyanyi dangdut Dewi Perssik alias Depe dari rumah tahanan (Rutan) Pondok Bambu, Jakarta Timur hari ini, Rabu (14/5/2014) bukan cuma disambut keluarga dan kerabat. Para penggemarnya pun tak mau ketinggalan menyaksikan detik-detik mengharukan itu.
Belasan DP Loverz-sebutan penggemar Depe-dari berbagai kota seperti Kebumen, Karawang dan Bandung sudah tiba di Jakarta sejak Selasa (13/5/2014) malam kemarin. Sebagian menginap di rumah salah satu anggota DP Loverz yang berada di bilangan Jakarta Timur, ada juga yang bertahan dan tidur di depan Rutan.
"Sengaja nginap di Rutan untuk bertemu Mami. Menunggu Mami bebas dari sini," kata salah seorang fans dari Bandung, Jawa Barat.
Dengan wajah sumringah, di depan pintu gerbang Rutan, belasan DP Loverz membentangkan spanduk bertuliskan "Welcome Dear Mami Dewi Perssik, Semoga Karier Ke depannya Makin Lancar, Sukses Dunia Juga di Akhirat dan Sehat Wal Afiat. We Love You Mami". Mereka juga menyanyikan yel yel.
Depe keluar dari Rutan tepat pukul 10.30 WIB. Kemunculannya langsung disambut meriah oleh kerabat dan keluarga. Tangisan haru pun pecah. Hasil pantauan Suara.com, saat ini Depe sudah meninggalkan Rutan menuju kediamannya di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Dia menumpang mobil sedan hitam dengan plat nomor B 1521 GAF.
Depe dijatuhi hukuman tiga bulan penjara atas kasus perkelahiannya dengan penyanyi dangdut Julia Perez alias Jupe. Dia dinyatakan terbukti bersalah lewat putusan kasasi Mahkamah Agung (MA). Sebelumnya, Jupe juga telah menjalani masa hukuman serupa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Uya Kuya Bongkar Borok Teman-temannya: Di Depan Baik, di Belakang Menghujat
 - 
            
              Ini Isi Candaan Pandji Pragiwaksono yang Dianggap Hina Adat Toraja
 - 
            
              Pandji Pragiwaksono Dipolisikan dan Terancam Kena Sanksi Adat Imbas Hina Toraja
 - 
            
              Dari Pinterest ke Bangkok: Mengurai Jejak Digital Dugaan Perselingkuhan Hamish Daud dan Sabrina
 - 
            
              Adu Kekayaan Ruben Onsu Vs Giorgio Antonio Pacar Baru Sarwendah, Punya Banyak Bisnis
 - 
            
              Ngeri, Luna Maya Pernah Lihat 'Perang Ilmu' Leak di Ubud
 - 
            
              4 Film Horor tentang Pendakian Gunung, Kuncen Segera Tayang di Bioskop
 - 
            
              Dulu Disumpahi Azizah Salsha, Rachel Vennya Kini Balas dengan Sindiran Menohok
 - 
            
              Beda Latar Belakang Pendidikan Raisa Vs Sabrina Alatas, Hamish Daud Terpikat Wanita Cerdas?
 - 
            
              Rossa Soal Keputusan Vidi Aldiano Hiatus: Memang Sudah Ada Wacana dari Dulu