Suara.com - Girlband asal Korea 2NE1 sukses membius ribuan penonton di Mata Elang International Stadium (MEIS) Ancol, Jakarta Utara, Minggu (8/6/2014) malam. Para personel 2NE1, Minzy, Dara, CL, dan Bom tampil dua jam dengan membawakan 20 lagu.
Kemunculan CL dan kawan-kawan di atas panggung pada pukul 18.00 WIB, disambut histeris oleh penonton. Venue pun menggema. Ribuan Blackjacks, sebutan penggemar 2NE1 berteriak sambil mengacungkan joystick yang mereka pegang.
Tak menunggu lama, 2NE1 langsung menggeber penonton dengan lagu hip hop berjudul Crush yang bertempo cepat. Kursi penonton di barisan atas tribun pun bergetar akibat jingkrakan kaki dari para Blackjacks.
Lagu selanjutnya adalah Fire. Sesuai judulnya, visualisasi api muncul di layar raksasa yang berada di belakang panggung. Keceriaan pada lagu itu semakin terasa lewat permainan tata lampu yang apik dan sinar laser. Penonton kembali berteriak histeris ketika para personel 2NE1 bergantian meliuk-liukan tubuhnya menikmati lagu.
Usai membawakan lagu Clap Your Hands, Pretty Boy, dan Don't Stop The Music yang masih bertempo cepat, CL dan kawan-kawan kemudian mengajak penonton untuk sekadar mengambil nafas. Mereka melantunkan lagu-lagu bertempo lambat seperti Missing You, If I Were You, Ugly dan Come Back Home yang dibawakan secara akustik.
Bisa dibilang, momen karaoke bersama terjadi hampir di semua lagu. Sesekali, CL cs juga menyodorkan mic ke bibir panggung untuk mengajak penonton meneruskan penggalan lirik pada lagu.
Total, ada 20 lagu yang berkumandang di konser 2NE1. Itu belum termasuk dua lagu yang dibawakan CL secara solo, yakni The Baddest Female yang di-medley dengan lagu MBTD. Dua lagu tersebut merupakan single milik CL di perjalanan karir solonya.
Berikut daftar lengkap lagu-lagunya ;
1. Crush
2. Fire
3. Clap Your Hands
4. Pretty Boy
5. Dont Stop The Music
6. Missing you
7. If I Were You
8. Come Back Home versi akustik
9. Ugly
10. I Love You
11. Come Back Home
12. Gotta Be You
13. Do You Love Me
14. The Baddest Female di-medley MTBD (Mental Breakdown) (CL solo)
15. Scream
16. I Am The Best
17. I Don't Care
18. Go Away
19. Lonely
20. Gotta Be You
21. Can't Nobody
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sinopsis Film Belum Ada Judul: Guru Dihujat Demi Lindungi Rahasia Murid
-
Hadirkan Generasi Baru The Four Horsemen, Film Now You See Me 3 Tayang 12 November 2025 di Bioskop
-
Sudah Jadi Mantan, Bedu Masih Diperingatkan Istri Sebelum Wawancara
-
Tips Cepat Kaya ala Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa untuk Gen Z: Jangan Langsung ke Crypto!
-
8 Film Desta jadi Peran Utama, Terbaru sebagai Dono untuk Warkop DKI Reborn
-
Libatkan Sutradara Kawakan Edwin, JAFF 2025 Siap Gebrak Yogyakarta dengan Ratusan Film dan Kejutan
-
Sikap Bijak Habib Jafar Soal Masalah Onad: Kita Tidak Boleh Menutup Hati
-
Sinopsis Alls Fair, Drama Terbaru Kim Kardashian yang Dapat Rating Nol Persen dari Rotten Tomatoes
-
Perayaan 20 Tahun JAFF, Opera Jawa Garin Nugroho Kembali Diputar Pakai Format Seluloid Langka
-
Fakta dan Sinopsis Die, My Love: Kisah Cinta yang Gelap dan Kacau