Suara.com - Publik Brasil mengkambinghitamkan rocker gaek Mick Jagger atas kekalahan memalukan tim Samba dari Der Panzer.
Kehadiran Jagger di laga semifinal Brasil Vs Jerman di stadion Mineirao dituding membawa nasib jelek. Publik Brasil percaya pentolan band legendaris The Rolling Stones itu merupakan 'kutukan' buat tim Samba. Penyanyi 70 tahun itu habis-habisan dihujat setelah Brasil dilibas Jerman dengan skor telak 7-1.
Jagger juga dituding dalang di balik kekalahan Brasil dari Belanda di babak perempat final Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan. Dia disalahkan karena mengenakan kaus hijau kuning kebanggaan Timnas Brasil saat pertandingan.
Tiga spekulasi pertandingan Jagger di Piala Dunia 2014 pun meleset. Pertama, prediksi Jagger unggulkan Italia kontra Uruguay tak terbukti. Italia justru tumbang di tangan Luis Suarez dan kawan kawan.
Kedua, dukungan Jagger untuk Amerika kandas setelah Clint Dempsey disingkirkan Ghana di putaran kedua. Kala itu, Jagger duduk di sisi mantan presiden AS, Bill Clinton di kursi penonton VIP. Terakhir adalah dukungannya buat Brasil yang berakhir tragis.
Di laga perempat final yang mempertemukan Brasil dan Jerman itu, Jagger menyaksikan pertandingan bareng Lucas, anak lelaki berusia 15 tahun hasil hubungannya dengan model cantik Brasil, Luciana Giminez.
Hujat dan caci maki terhadap Jagger di dunia maya di respon Giminez. Dia meminta rakyat Brasil berhenti menyalahkan bekas pacarnya menyoal kekalahan Brasil dari Jerman. (Dailymail/USA Today)
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur
-
Curhatan Samuel Christ Soal Istri Suka Bangun Siang Disorot, Langsung Klarifikasi Setelah Viral
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'