Suara.com - Hari ini, 30 tahun yang lalu, Kim Yong Jun lahir di Korea Selatan. Kim Yong Jun adalah pentolan SG Wannabe, trio papan atas Korea Selatan yang juga digandrungi para pecinta K-Pop di Indonesia.
Sudah tenar lewat SG Wannabe, Kim Yong Jun kian melambung namanya karena punya hubungan asmara dengan aktris cantik Hwang Jung Eum. Banyak penggemar yang memuji ikatan cinta mereka. Bagaimana tidak, tahun ini saja, sudah sembilan tahun mereka jadian. Sudah pasti banyak yang senang sekaligus iri pada langgengnya hubungan mereka. Alhasil, Kim Yong Jun dan Hwang Jung Eum jadi salah satu pasangan selebritis Korea yang paling sering dibicarakan di media.
Pasangan kekasih itu sering pamer kemesraan, baik di berbagai acara, maupun di media sosial. Mereka juga jadi bintang reality show We Got Married yang tayang di jaringan televisi MBC.
Namun, dalam berbagai kesempatan, lelaki yang doyan main sepak bola dan suka naik gunung itu belum mau mengungkap kapan dirinya membawa Hwang ke pelaminan. Saat ini, penggemar Boyz II Men, Stevie Wonder, dan Usher tersebut digosipkan sedang merencanakan untuk membuat album baru bersama dua rekannya di SG Wannabe setelah dua tahun vakum.
Bersama Kim Jin Ho dan Lee Seok Hun, dirinya merilis album debut SG Wanna Be+ pada tahun 2004. Adalah Timeless, salah satu lagu dalam album tersebut yang membuat nama mereka melambung. Lagu tersebut diunduh 676.661 kali di situs streaming musik.
Ada satu hal yang dilakukan Kim Yong Jun dan kawan-kawan dan membedakan mereka dengan grup idola asal negeri ginseng lainnya. Di masa-masa awal terjun ke dunia hiburan, Kim Yong Jun dan dua rekannya justru enggan manggung. Bahkan, untuk tampil di video musiknya pun mereka malas. Itu mereka lakukan agar para penggemar lebih menghargai suara dan karya musik mereka, ketimbang tampang mereka yang sebenarnya tak kalah dengan band cowok Korea lainnya.
Nama SG Wannabe sendiri mereka adopsi dari nama duo asal Amerika, Simon & Garfunkel. Dedikasi dan kreativitas duo dari negeri Abang Sam itulah yang menginspirasi mereka untuk membuat musik yang bisa dinikmati banyak orang. Mengusung aliran R&B dan Pop, SG Wannabe sudah menelurkan delapan album.
Jangan lewatkan kisah selebritis berwajah oriental lainnya:
Kim So-eun, Si Cantik yang Suka Kabur Kalau Ketemu “Gebetan”
Seohyun SNSD, Sukses Gara-gara Naik Kereta
Atsuko Maeda AKB48, Si Cantik yang Bikin Orang Bunuh Diri
Rena Matsui SKE48, Artis yang Hobi Jadi Hantu
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Park Bo Gum Comeback Main Film Sejarah, Bintangi The Sword: A Legend of the Red Wolf Bareng Joo Won
-
Boss Level: Frank Grillo Mati Ratusan Kali demi Selamatkan Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dijodohkan dengan Virgoun, Dewi Perssik Beri Jawaban Serius: Saya Siap Jadi Mama untuk Anak-anaknya
-
Bedah Proses Kreatif Film Sadali: Syuting Maraton Dua Era hingga Ambisi Hidupkan Seni Rupa 90-an
-
The Equalizer: Aksi Brutal Denzel Washington Lawan Sindikat Germo Rusia, Malam Ini di Trans TV
-
5 Centimeters per Second Rilis Ulang di Bioskop, Hadirkan Behind The Scene 20 Tahun Silam
-
Doktif Sentil Richard Lee Tunda Diperiksa karena Sakit: Dugem Sampai Pagi Bisa
-
Ahmad Dhani Kirim Kode "Siap" untuk Inara Rusli, Netizen Malah Setuju
-
Aurelie Moeremans Diam-Diam Dibantu Sosok Ini saat Buktikan Kepalsuan Surat Nikah Roby Tremonti
-
Serba-serbi Keseruan Meet and Greet Highlight di Jakarta, Kepincut Rendang!