Suara.com - Otopsi yang dilakukan terhadap Prince menunjukkan bahwa ada obat penghilang rasa sakit bermerk Percocet yang ditemukan dalam tubuh sang bintang musik pop tersebut, kata laporan Minneapolis Star Tribune dan KSPT-TV, Kamis (5/5/2016).
Prince juga memiliki jumlah sel darah merah terlalu rendah, yang menunjukkan bahwa ia sebelumnya sudah sakit, kata jaringan Minneapolis ABC, KSTP-TV, yang mengutip dua pejabat penegak hukum yang tidak disebutkan jati dirinya.
Seorang juru bicara pada kantor pemeriksa medis setempat, yang melaksanakan otopsi terhadap jenazah Prince, tidak bersedia memberikan komentar soal laporan media tersebut.
Penyebab kematian Prince masih belum dipastikan. Kantor pemeriksaan medis mengatakan pada akhir April bahwa hasil otopsi dan toksikologi baru akan bisa diketahui berminggu-minggu kemudian.
Laporan-laporan media itu muncul setelah pihak berwenang federal mengatakan pada Rabu bahwa mereka bergabung dengan tim penyelidik kematian Prince.
Badan Pengatur Obat-obatan Amerika Serikat serta kantor Kejaksaan AS di Minnesota akan membawa sumber-sumber dari federal ke misi investigasi daerah. Sumber-sumber tersebut memiliki keahlian soal penggunaan terlarang dan perdagangan obat-obatan di bawah resep dokter, kata kantor Kejaksaan AS.
Juga pada Rabu, seorang pengacara bagi dokter California yang ahli ketergantungan obat mengatakan bahwa perwakilan Prince telah mengontak dokter tersebut pada malam sebelum ia meninggal.
Pengacara menambahkan bahwa sang dokter sebenarnya telah berencana untuk mengunjungi Prince dalam 'misi untuk menyelamatkan nyawa'.
Prince meninggal pada 21 April dalam usia 57 tahun. Ia ditemukan tak bernyawa di kompleks studio-rumah miliknya, Paisley Park, di sebuah daerah pinggiran di Minneapolis.
Tag
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
Member JKT48 Jadi Korban Penyalahgunaan AI, Manajemen Siap Ambil Langkah Hukum
-
Andhara Early Pilih Bercerai Biar Lebih Waras
-
Rekam Jejak Percintaan Awkarin, Kini Ditaksir Pria Dubai
-
Doraemon Setop Tayang di RCTI
-
Mewah dan Fungsional, Menilik Detail Isi Bridesmaid Kit Ranty Maria
-
Deretan Rekomendasi Drama Korea Genre Hukum, Terbaru The Judge Returns
-
7 Gaya Nyentrik Rama Duwaji Istri Walikota New York Sebelum Pindah ke Balai Kota
-
4 Film Ahn Sung Ki yang Baru Meninggal, Lawan Main Park Seo Jun di The Divine Fury
-
Trauma di Malam 1 Suro: Pengalaman Mencekam Michelle Ziudith Syuting Film Alas Roban
-
Sinopsis Stranger Things: Tales from 85, Spin-Off Versi Animasi