Suara.com - Bintang sinetron dan FTV Melody Prima telah melahirkan anak pertama, hasil buah cintanya dengan Tommy Bagus Setiyadi, pada hari Senin, 20 Maret 2017.
Bayi yang belum diketahui namanya itu dilahirkan secara normal pada pukul 20:53 WIB dengan berat 2,7 kg dan panjang 49 cm.
Pemain serial Bukan Cinderella itu telah berbagi kebahagiaan dengan para penggemarnya dengan memposting gambar bayinya berikut caption waktu ia melahirkan melalui akun Instagram melodyprima pada 9 jam yang lalu.
"Alhamdulillah... berkat rahmat & ridho Allah SWT telah lahir dengan Normal anak laki-laki pertama kami pada Hari Senin tanggal 20 Maret 2017. Pukul 20.53Wib. dengan berat 2,7kg & panjang 49 cm. Terima kasih untuk semua Doa & dukungan dari Keluarga dan teman-teman semua," tulis dia.
Perempuan berusia 22 tahun itu kemudian punya harapan putranya bisa menjadi anak yang soleh dan "berbakti kepada kedua orang tua, berguna bagi sesama dan menjadi kebanggaan. Amin ya Allah."
Setelah itu, Melody memposting foto kedua yang memperlihatkan dirinya sedang menggendong sang buah hati di atas ranjang pasien, sedangkan sang ayah mencium kening bayinya.
Dia merangkai kalimat rasa bahagia telah menjadi seorang ibu dengan melewati perjuangan tak mudah.
"Ini adalah moment paling bersejarah buat aku. Lahirnya manusia kecil yg telah membawa kebahagiaan & perubahan besar dalam hidup aku sama Tommy. Gak nyangka bisa ngelewatin semua prosesnya, dari mulai awal kehamilan sampe proses persalinan, nahan kontraksi dari jam 9pagi dan baru berakhir jam 9 malam pas si bayi keluar makasih juga untuk mami & suami yang udah sabaaaar banget ngadepin aku. Alhamdulillah semua berjalan lancar dan diberikan kemudahan sama Allah.. ga ada hentinya aku & suami mengucap syukur atas apa yang sudah Allah kasih #20maret2017," tulisnya.
Melody menikah dengan Tommy, yang usianya lebih tua empat tahun, pada 27 Maret 2016. Mereka pun menggelar resepsi di Hotel Ibis, Cawang, Jakarta Timur.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Raisa Diterpa Cobaan Bertubi-tubi, Vidi Aldiano Kirim Pesan Menyentuh
-
Bikin Gempar Mau Gugat YG Entertainment, Kondisi Park Bom 2NE1 Disebut Mengkhawatirkan
-
Eks Karyawan Ashanty Resmi Ditahan Sebagai Tersangka Penggelapan dan Pemalsuan Data
-
Tak Langsung Jawab saat Kalina Oktarani Tanya 'Mamanya Siapa?', Azka Corbuzier Tuai Pro Kontra
-
Alasan Sebenarnya Ammar Zoni Ngotot Sidang Tatap Muka, Singgung Kandang Harimau
-
Viral Cuitan Tahun 2017 Ramalkan Hamish Daud Bakal Selingkuhi Raisa
-
Julia Prastini Akhirnya Akui Perselingkuhan: Saya Tidak Mengelak dan Mencari Alasan
-
Video Promosi Film Abadi Nan Jaya Viral, Muncul Sosok Mirip Edi Sound Horeg yang Bikin Salfok
-
Rumah Tangga Ambyar, Raisa dan Hamish Daud Janji Tetap Kompak Jadi Co-Parents Demi Zalina
-
Bukan Lomba Mirip-miripan, Luna Maya Bongkar Misi Mulia di Balik Bintangi Film Suzzanna