Suara.com - Sebuah prestasi gemilang kembali datang dari perfilman nasional. Sejak dirilis pada 30 Maret 2017, hanya dalam waktu kurang dari sepekan, film Danur: I Can See Ghosts telah berhasil menembus 1 juta penonton.
Prestasi ini membuat film adaptasi novel karya Risa Saraswati tersebut meraih rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai film horor dengan jumlah penonton terbanyak hanya dalam waktu enam hari.
Film Danur: I Can See Ghosts disutradarai oleh Awi Suryadi dan dibintangi artis-artis Tanah Air ternama seperti Prilly Latuconsina, Kinaryosih, Shareefa Daanish, dan masih banyak lagi. Dengan kesuksesan tersebut film Danur pun mengumumkan akan segera memproduksi kelanjutan filmnya yang direncanakan rilis di tahun depan.
"Pada 2016 menjadi tahun yang paling diingat karena film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 berhasil meraih rekor sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa. Kini film Danur menyusul dengan prestasi sebagai film horor yang berhasil tembus 1 juta penonton hanya dalam waktu 6 hari," kata Sudhir Syal, Co-Founder & Director BookMyShow Indonesia.
Hal ini, lanjut dia, membuktikan bahwa film-film Indonesia semakin banyak dilirik oleh masyarakatnya sendiri. Dari tahun ke tahun jumlah penontonnya pun semakin meningkat.
Dalam sejarah perfilman Indonesia, tentu sudah tak terhitung banyaknya film-film horor yang telah dirilis. Berikut BookMyShow rangkum lima film horor Indonesia terlaris yang berhasil dihimpun dari filmindonesia.or.id dalam kurun waktu 10 tahun terakhir.
1. Danur: I Can See Ghosts (2017)
Pendapatan kotor: Rp 41,8 miliar
Hanya dalam waktu singkat film Danur: I Can See Ghosts berhasil mengukuhkan prestasinya sebagai film horor Indonesia terlaris dalam kurun waktu 1 dekade terakhir. Sejak dirilis pada 30 Maret 2017, film yang dibintangi Prilly Latuconsina ini berhasil meraih pendapatan sekitar Rp 41,8 miliar. Jumlah tersebut akan terus bertambah seiring dengan penayangannya di bioskop. Hingga saat ini film Danur telah ditonton lebih dari 1,1 juta penonton.
2. Tali Pocong Perawan (2008)
Baca Juga: 5 Penyebab Orang Kaya Makin Kaya dan Si Miskin Makin Miskin
Pendapatan kotor: Rp 37,8 miliar
Film Tali Pocong Perawan berhasil menyusul di posisi kedua sebagai film horor Indonesia terlaris dalam kurun waktu 1 dekade terakhir. Film horor yang rilis 2008 ini berhasil meraih 1 juta penonton dengan pendapatan sekitar Rp 37,8 miliar. Film produksi Maxima Pictures tersebut dibintangi oleh Dewi Perssik, Ibnu Jamil, dan Ramon Y. Tungka.
3. Air Terjun Pengantin (2009)
Pendapatan kotor: Rp 37,1 miliar
Bersaing tipis dengan Tali Pocong Perawan, film arahan Rizal Mantovani, Air Terjun Pengantin, berada di posisi ketiga sebagai film horor Indonesia terlaris dalam kurun waktu 1 dekade terakhir. Film ini berhasil mengumpulkan pendapatan kotor sebesar Rp 37,1 miliar. Film Air Terjun Pengantin rilis di tahun 2009 dan dibintangi oleh Tamara Blezinsky, Marcel Chandrawinata, dan Tyas Mirasih.
4. Terowongan Casablanca (2007)
Pendapatan kotor: Rp 33,2 miliar
Selanjutnya ada film arahan Nanang Istiabudi, Terowongan Casablanca, yang berhasil masuk di posisi keempat. Film horor yang rilis 2007 ini sukses meraih sekitar 900 ribu penonton dengan pendapatan kotor yang ditaksir mencapai Rp 33,2 miliar. Film Terowongan Casablanca dibintangi oleh Asya Shara, Ardina Rasti, Aldi Taher, dan Nino Fernandez.
5. Setan Budeg (2009)
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
-
Harga Emas Antam Terpeleset Jatuh, Kini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
Terkini
-
Suasana Sidang Nikita Mirzani Memanas Gara-Gara Interupsi Hakim ke Saksi Ahli
-
Angelina Sondakh Bacakan Ayat Al-Quran, Ajak Bertaubat Usai Menonton Film Jembatan Shiratal Mustaqim
-
Istri Billy Syahputra Melahirkan Anak Laki-Laki Lewat Operasi Caesar ERACS
-
Jelang Konser Foo Fighters, Melanie Subono Pamer Foto Langka Bareng Dave Grohl Tahun 1996
-
Dokter Oky Pratama Antar Tagihan Yayasan Lolly ke Ruang Tahanan Nikita Mirzani
-
Billy Syahputra Siapkan Mobil Mewah Rp2 Miliar untuk Istri yang Baru Melahirkan
-
Mulai Bebas Pungli? Gerbang Wisata Utama Cibodas Gratis Buat Wisatawan
-
Awal Mula Perjalanan Asmara Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa
-
Tantangan Ekstrem Pengacara Vadel Badjideh Lawan Vonis 9 Tahun, Bongkar Kuburan Janin LM
-
Tak Lagi Pakai MUA Ternama, Penampilan Nikita Mirzani Tetap Cetar Didandani Salon Rutan