Suara.com - Rencana perceraian gitaris band Geisha Roby Satria dengan istrinya, Cinta Ratu Nansya diwarnai perseteruan yang cukup panas. Keduanya saling tuding lewat media sosial.
Di tengah perseteruan itu, muncul lelaki bernama Danu Sofwan, mantan pacar Cinta. Dia terpaksa harus buka suara setelah namanya terseret dalam kisruh pasangan suami istri itu.
"Selamat siang..berhubung banyak beredar di media terutama akun gosip apalagi notif saya penuh dengan mention dan dm juga rame oleh berbagai pertanyaan. Kayanya saya merasa perlu sedikit meluruskan," tulis Danu mengawali.
"Tiba-tiba muncul foto saya dengan mantan dulu dengan tulisan yang katanya seperti pelet. bukan mengamini kalo saya kepelet tapi bukankah kita harus menjadi pribadi positif yang saling memaafkan? karena sekarang alhamdulillah saya juga udah bahagia dengan keluarga kecil saya," tulisnya lagi.
Pernyataan ini untuk merespons apa yang pernah disampaikan Roby lewat akun Instagram-nya. Roby sebelumnya menuding Cinta telah menyekutukan Tuhan alias musyrik.
Yang tak kalah mengejutkan lagi, Roby waktu itu menyebut ada lelaki lain dalam rumah tangganya. Roby memergoki Cinta menyimpan foto lelaki dengan tulisan-tulisan yang dianggap mengandung musyrik.
"Intinya, itu foto dan barang lama..kejadiannya pun udah cukup lama sebelum mereka menikah. walaupun baru ditemuin sekarang, tapi itu bagian dari masa lalu yang mungkin alangkah bagusnya kalau ditanggapi dengan sebaik bijaknya," tulisnya.
Danu yang dikenal sebagai pengusaha muda itu juga berharap agar Cinta dan Roby bisa segera rukun kembali. "Menyelesaikan masalahnya dengan baik," tulis Danu.
Baca Juga: Dirawat di RSKO, Fahcri Albar Dilarang Dijenguk Keluarga
Roby Geisha diam-diam mendaftarkan permohonan talak cerai terhadap Cinta ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 14 Februari 2018. Kabar ini cukup mengagetkan mengingat pernikahan mereka terkesan jauh dari gosip miring.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
5 Kontroversi Nessie Judge, Terbaru Pakai Foto Korban Pembunuhan Junko Furuta Jadi Properti Konten
-
Dituduh NPD Usai Cerai dari Paula Verhoeven, Baim Wong Jalani Tes Kejiwaan: Ada 520 Pertanyaan
-
Bikin Penasaran, Siapa Milea atau Ancika yang Akan Dampingi Ariel NOAH di Film Dilan?
-
Komika Musdalifah Basri Geram, Sertifikat Rumah Orang Tuanya Digadai Om Sebesar Rp500 Juta
-
Ardit Erwandha Ungkap Makna Dibalik Perannya di Film Pesugihan Sate Gagak
-
Apa Kabar Diana Pungky? Pemain Jinny Oh Jinny yang Awet Muda di Usia 51 Tahun
-
Nessie Judge Minta Maaf karena Pajang Foto Junko Furuta di Konten bareng NCT Dream
-
Inara Rusli Bongkar Aturan Ketat Co-parenting dengan Virgoun
-
Deddy Corbuzier Kecam Kekerasan Terhadap Orang di Masjid
-
Denada Ungkap Cibiran Terkeji Selama Berkarier di Dunia Hiburan, Singgung Soal Anak