Suara.com - Kabar mengenai rencana pernikahan Deepika Padukone dan Ranveer Singh menjadi berita paling menarik di India akhir-akhir ini. Gosipnya, kedua pasangan itu akan mengikat janji suci pada 19 November mendatang.
Yang terbaru, Deepika Padukone bersama ibunya, Ujala Padukone mendatangi sebuah butik. Seperti dikutip dari Pinkvila, di situ, Deepika terlihat cantik mengenakan pakain berwarna merah muda. Banyak yang meyakini kalau kedatangan Deepika dan ibunya untuk mempersiapkan pakaian pengantin.
Namun ketika ditanya langsung, Deepika Padukone enggan memberikan pernyataan.
Deepika Padukone dan Ranveer Singh telah empat tahun menjalin hubungan. Kisah mereka berawal ketika sama-sama membintangi film Goliyon Ki Rasleela Ram-Leela karya Sanjay Leela Bhansali pada 2013 lalu. Setelah empat tahun lebih berpacaran, pasangan ini pun kabarnya siap untuk melanjutkan hubungan mereka dalam pernikahan.
Baca Juga: Ali Syakieb Ultah ke-31, Ini Kejutan Manis dari Citra Kirana
Spekulasi pernikahan Deepika Padukone dan Ranveer Singh akan digelar 19 November 2018. Pernikahan itu kabarnya akan digelar di luar negeri.
Untuk mempersiapkan pernikahan itu, Deepika Padukone kabarnya sampai harus mengosongkan jadwal syutingnya. Memang, artis 32 tahun itu hingga kini belum terlibat dalam sebuah proyek film baru, usai membintangi film kontroversial, Padmaavat yang dirilis pada 25 Januari 2018.
Baca Juga: Ini Tujuan Via Vallen Ungkap Pelecehan Seksual ke Medsos
Sementara 19 November dipilih sebagai hari pernikahan karena tanggal tersebut, Ranveer Singh kabarnya telah menyelesaikan syutingnya untuk film terbarunya, Simba dengan sutradara Rohit Shetty.
Deepika Padukone dan Ranveer Singh juga kabarnya sudah bertunangan ketika keduanya berlibur ke Maladewa, awal 2018 lalu. Keluarga keduanya juga kabarnya menyusul mereka di Maladewa dan menyaksikan pertunganan tersebut.
Namun Ranveer Singh sendiri sempat membantah kalau mereka akan menikah pada 19 November. Ranveer mengaku tak tahu dari mana rumor tersebut berasal. Namun ia juga mengakui kalau saat ini sudah memikirkan pernikahan dan memiliki sebuah keluarga.
Berita Terkait
-
7 Potret Seleb Bollywood Rayakan Natal 2025, Ada Kareena Kapoor dan Alia Bhatt
-
5 Seleb Bollywood Melahirkan Anak Pertama di 2025, Kiara Advani Sampai Katrina Kaif
-
Sinopsis Dhurandhar, Film India Dibintangi Ranveer Singh dan Sanjay Dutt
-
Bertemu Kajol, Lina Mukherjee Kembali Buktikan sebagai Ratu Bollywood Indonesia
-
5 Film dan Series Bollywood Tayang Desember 2025, Ada Film Terakhir Dharmendra
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink