Suara.com - Penyanyi Internasional Celine Dion bercerita soal single terbarunya yang turut dijadikan soundtrack Deadpool 2, 'Ashes', dalam konser yang berlangsung di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat pada Sabtu (7/7/2018) malam.
Celine Dion mengaku langsung jatuh cinta usai memperdengarkan Ashes untuk kali perdana.
"Pas pertama kali aku dengar, 'Wow ini lagu yang bagus. Aku suka. Aku ingin nyanyikan lagu ini," kata Celine Dion di hadapan fans Indonesia.
Sang diva sendiri tidak menyangka Ryan Reynolds, pemeran utama Deadpool, menunjuk dirinya menyanyikan tembang tersebut. Tentu, Celine Dion merasa sangat tersentuh.
"Aku sangat tersentuh wakyu theme song ini diberikan kepada aku. Makanya sekarang aku akan menyanyikannya juga kepada kalian. This is for you guys, 'Ashes'" ucap Celine Dion.
Selanjutnya, perempuan asal Kanada ini pun sukses membius penonton dalam venue konser dengan menyanyikan lagu 'Ashes' secara sempurna tanpa cela.
Terlepas dari itu, Celine Dion juga mengatakan, sangat senang dapat mengisi soundtrack 'Deadpool 2'. Apalagi film produksi Marvel Studios tersebut boleh dibilang sebagai salah satu film favoritnya.
"Ini adalah salah satu film terbaik di dunia. Terima kasih banyak Ryan telah memilih saya. Ini adalah film yang sangat bagus. Kalau kalian nonton kalian akan jatuh cinta sama film ini," tutur Celine Dion.
Hanya saja, penyanyi 50 tahun ini tidak menyarankan penggemar membawa anak di bawah umur untuk menonton 'Deadpool 2'.
Baca Juga: Simak Meriahnya Konser Perdana Celine Dion di Indonesia
"Jakarta kalian boleh nonton ini film tapi jangan bawa anak-anak. Kalian berjanji kepadaku kan? Janji?" tanyanya lantas tertawa yang langsung disoraki penonton.
Sekadar diketahui, Celine Dion berhasil menyelesaikan konser bertajuk 'Celine Dion Live Tour 2018 in Jakarta' dengan belasan lagu andalannya. Konser yang dihadiri ribuan penggemar itu pun berakhir sukses.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026