Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Ha Sung Woon sukses menggelar fanmeeting perdananya di Indonesia. Ajang bertajuk My Moment itu digelar The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Sabtu (22/6/2019) malam.
Ha Sung Woon membuka petunjukkan dengan lagu 'Don’t Forget' tepat pukul 20.05. Dengan mengenakan kemeja panjang bergaris putih yang dipadukan celana hitam, mantan personel Wanna One ini berhasil membuat HA:NEUL (sebutan fans) histeris.
“Selamat malam. Saya sangat senang ke Jakarta, saya sangat senang bisa melihat HA:NEUL di sini. Ini yang ketiga kalinya ke Indonesia,” sapa Ha Sung Woon dari atas panggung.
“HA:NUEL Indonesia mantul, aku cinta kamu,” sambungnya menggunakan bahasa Indonesia.
Pegelaran fanmeeting kali ini dibagi menjadi dua acara yakni sesi bincang santai dan mini concert. Setidaknya ada tiga segmen yang dihadirkan dalam bincang santai yakni Saint de Cup Corner, Q&A with fans dan Ha Sung Woon Challenge.
Segmen perdana, lelaki 25 tahun ini memilih satu foto terbaik dirinya dari 16 foto yang ditampilkan. Dia foto dengan pose paling seksi yang langsung bikin fans heboh.
Pasalnya, Ha Sung Woon selanjutnya kembali meragakan ulang foto tersebut di atas panggung.
Tak cuma foto, ada juga video keseharian Ha Sung Woon yang diperlihatkan di layar. Total ada empat video yang mana seluruhnya menampilkan aktivitasnya di back stage dalam setiap acara.
“Intinya dalam dalam video ini ngasih lihat kalau Ha Sung Woon selalu bekerja keras apabila mau ketemu Hanuel. Aku selalu berlatih bernyanyi maupun menari setiap kali mau bernyanyi di hadapan kalian,” tutur Ha Sung Woon.
Baca Juga: Cerita Ha Sung Woon Soal Sulitnya Wujudkan Mimpi Jadi Penyanyi
Suasana pun semakin memanas saat solois kelahiran 22 Maret 1994 itu menjawab beberapa pertanyaan dari fans dalam postcard yang tersedia.
“Kenapa pilih berduet dengan Park Jihoon di lagu Don’t Forget?” kata Ha Sung Woon saat membacakan salah satu pertanyaan fans.
“Menurutku Jihoon itu paling cocok buat lagu itu,” jawabnya kemudian.
Tak cuma itu, dia juga berjanji bakal mengadakan konser akhir tahun ketika membacakan pertanyaan berikutnya.
“Tolong adakan konser akhir tahun dan banyakin konser di Korea yah. Wah ini kayaknya ini dari fans Korea. Kalau kalian mau konser akhir tahun di Indonesia juga nggak? Coba yah nanti diusahakan,” ujar Ha Sung Woon.
Tak melulu pertanyaan, Ha Sung Woon pun menjawab tantangan fans dengan menarikan koreografi seksi Day By Day milik Wanna One. Jelas saja, teriakan langsung menggema di dalam venue.
Berita Terkait
-
Cerita Ha Sung Woon Soal Sulitnya Wujudkan Mimpi Jadi Penyanyi
-
8 Tahun Jadi Orang 'Buta', Pria Ini Ketahuan Menipu Saat Kemudikan Mobil
-
Resmi Mengaspal, Begini Wujud SUV Bertenaga LPG
-
Sempat Viral, Ternyata Wahana Ekstrem di Korea Selatan Ini Editan
-
Tundukkan Korea Selatan, Ukraina Jadi Jawara Baru Piala Dunia U-20
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dulu Banyak yang Antre, Jesselyn MasterChef Indonesia Umumkan Restorannya Ditutup
-
Potret Perayaan Gender Reveal Anak Steffi Zamora, Dihadiri Syifa Hadju hingga Mikha Tambayong
-
Batal Ikut Kapal ke Gaza, Chiki Fawzi: Kalau Aku Ditangkap Israel, Ayah Rasanya Kayak Apa?
-
Dapat Ujian Bertubi-tubi, Ashanty Terharu Dapat Antrian Haji 2026: Ternyata Ini Hadiahnya
-
Dilaporkan Mantan Karyawan, Ashanty Banjir Dukungan dan Siap Gugat Balik dengan Tiga Pasal
-
Bak di Negeri Dongeng, 7 Momen Romantis El Rumi Lamar Syifa Hadju di Lembah Swiss
-
Maxime Bouttier Bahas Jarak Usia 10 Tahun dengan Istri, Luna Maya Insecure Jadi Nenek-nenek?
-
Alasan Maxime Bouttier Balikan dengan Luna Maya: Didesak Teman Dekat
-
Nicholas Saputra Bikin Penonton Histeris di Drama Musikal Rangga & Cinta Synchronize Fest
-
Kolaborasi Nasida Ria dan Mother Bank di Synchronize Fest Bawa Pesan Solidaritas