Suara.com - YouTuber Martin Anugrah dan Reza Nangin dipasangkan menjadi tukang laundry di film adaptasi webtoon, Eggnoid. Keduanya merupakan "ice breaking" dalam film yang memberi warna tersendiri pada drama tersebut.
"Kita menyamar jadi tukang laundry untuk memantau Eggy yang diperankan Morgan," kata Reza Nangin di lokasi syuting di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (10/7/2019).
"Semacam itu lah," timpal Martin Anugrah.
Sebagai YouTuber yang telah beberapa kali lakukan project bersama, chemistry antara Reza dan Martin pun tak sulit diciptakan. Berperan sebagai Zen (Martin Anugrah) dan Zion (Reza Nangin) keduanya memiliki karakter yang kontras, tapi sebagai kunci konflik dalam film.
"Memang karakternya kontras. Sesuai namanya. Zen dan Zion," jelas Reza.
Diceritakan, Zen dan Zion yang mulanya bertugas menjadi mata-mata Eggy sempat terlalu menghayati perannya sebagai petugas laundry. Hal itu pun menjadi salah satu tantangan dalam film.
"Kita tuh nyamar. Somehow jadi petugas laundry keliling itu menjawab kebutuhan para orang komplek," ujar Reza berseloroh.
"Tantangannya banyak yang belum kita pernah lakukan. Jadi tukang laundry sebagian kecil aja, tapi dari karakter ini yang menyangkut keseluruhan cerita film belum pernah kita lakuin sebelumnya. Dengan dunia mengintai lah, terus kita datang dari masa yang mana.. ah nanti spoiler," tutupnya enggan melanjutkan.
Baca Juga: Rebut Peran Utama dalam Film Eggnoid, Morgan Oey: Saya Mirip Eggy
Film Eggnoid menceritakan kisah Eggy dan Ran. Eggy merupakan manusia yang keluar dari telur Eggnoid dan memiliki tugas menjaga serta menjadi teman di saat manusia lainnya merasa kesepian.
Komik Eggnoid sendiri ditulis oleh Archie the Red Cat sejak November 2017 sebelum akhirnya diadaptasi ke layar lebar oleh Visinema Pictures. Tidak hanya Morgan Oey, film Eggnoid turut dibintangi Sheila Dara, Kevin Julio, Reza Nangin, dan Marten Anugrah.
Berita Terkait
-
Kemudikan Mobil Elektrik Tesla, YouTuber Pecahkan Rekor Jarak Terjauh
-
YouTuber Ini Syok Cicipi Peyek Rp 200 Ribu Buatan Ibunda Syahrini
-
Hobi Umbar Sensasi Bikin Muak, Pertunangan Youtuber Ini Tuai Cibiran
-
Wow, Pria Ini Pecahkan Rekor Habiskan 65 Makanan Tradisional dalam 12 Menit
-
YouTuber Ini Keramas Tanpa Sampo Sebulan Penuh, Bagaimana Hasilnya?
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
-
Luna Maya Ziarah ke Makam Suzzanna, Bawa Misi Khusus untuk Lebaran 2026
-
Josh Groban Kembali ke Indonesia Usai Satu Dekade, Raisa Jadi Tamu Spesial
-
Targetkan Menikah Tahun Ini Tapi Belum Punya Calon, Fuji: Kayaknya Cowok Trauma Sama Aku
-
Review Film The 355: Aksi Glamor Para Mata-Mata Dunia, Malam Ini di Trans TV
-
Dua Kali Tembus Belgia, Whisnu Santika Pertegas Posisi DJ Indonesia di Panggung Internasional
-
Bertabur Bintang Top, Adu Kuat Lineup Korea 2026 Netflix vs Disney Plus
-
Sinopsis The Wonderfools, Segera di Netflix Tampilkan Park Eun Bin dan Cha Eun Woo
-
Sama-Sama Jadi Tersangka, Richard Lee dan Doktif 'Lomba' Sakit
-
Wirda Mansur Beri Kode Segera Nikah, Siapa Calon Suaminya?