Suara.com - Wakil Bupati Jember Abdul Muqit Arief ingin agar pelaksanaan Jember Fashion Carnaval (JFC) tetap dilanjutkan. Kata dia, kekurangan yang terjadi, termasuk soal vulgarnya penampilan bintang tamu artis Cinta Laura, harus diperbaiki.
Muqit mengatakan dirinya didatangi sejumlah tokoh agama usai ramai kabar penampilan vulgar Cinta Laura di JFC pada Minggu (4/8/2019). Mereka kata Muqit, mengeluhkan busana peserta JFC yang membuka aurat dengan vulgar, berbeda dengan karnaval tahun-tahun sebelummya.
"Kedua, soal pelaksanaan waktu yang menabrak waktu salat. Saat magrib belum selesai," kata Muqit seperti dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Selasa (6/8/2019).
Muqit juga berharap agar kostum JFC tidak melulu membawa budaya global. "Tapi juga harus membawa budaya lokal, sehingga tidak sampai pada tingkat aurat segala macam," ujarnya.
"Kalau ada hal-hal yang perlu diperbaiki, mari kita perbaiki bersama karena ini aset luar biasa," katanya lagi.
Karena itu, Muqit tak sependapat jika ada sebagian masyarakat, termasuk Front Pembela Islam yang minta JFC dihentikan.
"Saya kira mungkin tidak sampai begitu. Tapi bahwa ada perbaikan-perbaikan bahwa itu harus," ujar Muqit.
JFC memang tengah ramai dibicarakan lantaran penampilan Cinta Laura di acara tersebut. Busana Cinta dinilai terlalu terbuka hingga perlihatkan pahanya.
JFC adalah karnaval fesyen di atas jalan raya sepanjang 3,6 kilometer dan diikuti 600 orang model yang berasal dari warga biasa.
Baca Juga: Cinta Laura Pamer Paha di JFC, Panitia Akui Ada Kelalaian
Tag
Berita Terkait
-
Glow from Within, Luna Maya dan Cinta Laura Ungkap Rahasia Cantik Tanpa Filter
-
Cinta Laura Jadi Sorotan di Acara Wisuda, Bagikan Pesan Berani Menghadapi Ketidakpastian Hidup
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Merasa Hampa di Puncak Karier, Cinta Laura Menangis usai Paris Fashion Week
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami