Suara.com - Aktor senior Ray Sahetapy mengaku terkejut namanya disangkutpautkan dengan Tiga Setia Gara, rocker dan aktris Indonesia yang curhat dianiaya sang suami berkewarganegaraan Amerika Serikat.
"Saya juga kaget semua langsung mention di Instagram. Tidak menyangka akan seheboh itu," kata Ray Sahetapy kepada SUARA.com, Senin (6/9/2019).
Kendati begitu, dia membantah Tiga Setia Gara adalah anaknya. Ray Sahetapy memastikan hubungannya dengan perempuan tersebut cuma sebatas rekan kerja.
"Bukan anak saya ya. Jadi dia itu temen satu film di Lampung dulu, judulnya film Keira tahun lalu. Nggak ada hubungan darah. Jadi bukan anak dan cuma temen satu film," ujar Ray Sahetapy.
Seperti diketahui, Tiga Setia Gara bikin heboh usai mengaku dianiaya suami bulenya di Amerika Serikat. Dia meminta bantuan dengan mengunggah video singkat di Instagram.
"Buat orang-orang Indonesia, gue pengin jujur sama lo semua. Kenapa gue pincang itu karena James tendang lutut gue sampai lutut gue hancur, makanya gue operasi. Dan gue tahan, gue bohong sama lawyer, sama dokter, karena gue coba melindungi laki gue. Gue nggak mau dia dipenjara atau segala macam," cerita Tiga Setia Gara.
"Siapapun yang nonton IG gue tolong hubungi embassy Indonesia, Gue nggak ngerti, gaptek, gue mau pulang ke Indonesia," pinta Tiga Setia Gara.
Tak main-main, Tiga Setia Gara pun memberikan alamat lengkapnya yakni di Residence Marriot kamar 212, Ohio. "Tolong bantu gue," ujar Tiga Setia Gara memelas.
Sementara Ray Sahetapy disangkutpautkan lantaran Tiga Setia Gara di salah satu unggahan memasang foto bareng mantan suami Dewi Yull itu. Di situ dia menulis, "Miss You Pah..".
Baca Juga: Tahu Alami KDRT, Ray Sahetapy Gagal Hubungi Tiga Setia Gara
Berita Terkait
-
Dewi Yull Kenang Jasa Titiek Puspa dalam Hidupnya, Ternyata Mak Comblangnya dengan Ray Sahetapy
-
Siapa Suami Dewi Yull Sekarang? Izinkan Istri Hadiri Pemakaman Ray Sahetapy
-
Apa Pekerjaan Srikaton Suami Dewi Yull? Adab Izinkan Istri Datangi Pemakaman Ray Sahetapy Dipuji
-
Profil 4 Anak Ray Sahetapy dan Dewi Yull: Kompak Meski Orangtua Cerai
-
Kronologi Kematian Gizca Puteri Agustina Sahetapy 15 Tahun Silam, Dewi Yull Akui Rindu
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026