Suara.com - Dewi Yull yang baru saja kehilangan mantan suaminya, Ray Sahetapy seminggu lalu turut merasa sedih dengan kepergian Titiek Puspa.
Dewi Yull melalui unggahan Instagramnya pun mengucapkan selamat tinggal pada Titiek Puspa yang telah menjadi guru untuk kehidupannya.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Selamat jalan Eyang Titiek sayang, guru kehidupanku," kata Dewi Yull pada unggahan Instagramnya, Jumat (11/4/2025).
Pelantun "Jangan Ada Dusta di Antara Kita" ini lewat unggahannya juga mengatakan Titiek Pupsa adalah sosok yang sangat berjasa dalam membentuk jati dirinya sejak usia sembilan tahun.
"Sejak usia sembilan tahun yang banyak berjasa dalam membentuk jati diriku," ujar Dewi Yull.
Artis 63 tahun ini juga mengunggah potongan film Gadis yang pernah dibintanginya dengan Titiek Puspa pada tahun 1980.
Rupanya, salah satu jasa terbesar Titiek Puspa semasa hidup adalah mempertemukan Dewi Yull dengan Ray Sahetapy.
Seniman legenda itulah yang mempertemukan Dewi Yull dan Ray Sahetapy melalui film Gadis 1980 yang dibintangi oleh mereka.
Hal tersebut diungkapkan oleh anak Dewi Yull, Surya Sahetapy melalui unggahan Instagramnya.
Baca Juga: Lisa Mariana Siap Ungkap Fakta Hubungan Gelap dengan Ridwan Kamil Melalui Jumpa Pers
Surya Sahetapy mengatakan kehadirannya beserta kakak dan adiknya di dunia ini berkat Titiek Puspa yang mempertemukan kedua orangtuanya.
"Selamat jalan Eyang! Kakak-kakak, adik dan saya berada di dunia ini berkat Eyang yang telah mempertemukan Almarhum Ayah Ray Sahetapy dan Ibu Dewi Yull pada tahun 1979," ujar Surya Sahetapy pada unggahan Instagramnya, Kamis (10/4/2025).
Karena itu, Surya Sahetapy sangat merasa terhormat bisa berkesempatan berbincang mengenai sosok yang telah menjodohkan ibu dan ayanya.
"Sebuah kehormatan sempat mengobrol mengenai almarhumah kak Gisca di Jagakarsa beberapa waktu yang lalu. Al Fatihah," tutur Surya.
Meskipun, akhirnya Dewi Yull dan mendiang Ray Sahetapy memutuskan bercerai pada Agustus 2004 lalu.
Perceraian mereka ini pun terjadi karena Ray Sahetapy ingin menikah lagi dengan seorang dosen seni di IKJ, Sri Respatini Kusumastuti.
Berita Terkait
-
Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang
-
Vidi Aldiano Patah Hati, Tak Bisa Hadiri Pemakaman Titiek Puspa
-
Deretan Artis Kenang Momen Kebersamaan dengan Titiek Puspa, Inul Daratista Paling Terpukul
-
Curhat Inul Daratista Tentang Titiek Puspa Bikin Nangis: Dipanggil Eyang Langsung...
-
Jokowi Kenang Momen Disuruh-suruh Titiek Puspa: Menteri Saja Gak Ada yang Berani
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik, Brand Tahu Kalau Disalahgunakan?
-
Diungkit soal Masa Lalu dengan Wendy Walters, Reza Arap Janji Perjuangkan Nama Baik Lula Lahfah
-
Curhat Pilu Lula Lahfah ke Keanu Agl Sehari Sebelum Meninggal Dunia: Gue Takut Banget
-
Dispatch Ungkap Rahasia Cha Eun Woo Hindari Pajak Rp230 Miliar, Semua Anggota Keluarga Terlibat
-
Nyesek! Keanu Agl Bongkar Rencana Bareng Lula Lahfah Bulan Depan
-
Momen Haru Wendy Walters di Pemakaman Lula Lahfah, Unggah Foto Kenangan di IG
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan