Suara.com - Artis Joanna Alexandra mengaku menghindari ribut dengan suaminya, Raditya Oloan Panggabean di hadapan anak-anak mereka. Sial ini, dia punya alasannya.
"Sangat sedikit ya bertengkar di depan anak, karena aku percaya anak-anak walaupun mereka masih kecil, kita pikir mereka nggak ngerti kok berantem, no, mereka meresap itu semua dan pasti ngefek, pasti berbekas di hati mereka," ujar Joanna Alexandra di Senayan City, Jakarta Pusat, Sabtu (16/11/2019).
"Jadi aku usahain banget kalau di depan anak jangan dilanjutin berantemnya. Tapi aku sama suami bukan berantem yang pukul-pukulan, teriak-teriak, itu nggak sih. Aku nggak mau anak-anakku sampai merasa bahwa orangtuanya nggak menyatu," katanya lagi.
Biasanya, pemain Catatan Akhir Sekolah ini memilih menyelesaikan masalahnya dengan suami di dalam kamar.
"Diselesaiinnya di kamar, atau aku sama suamiku pergi berdua, makan di luar. Dan biasanya deeptalk itu akan berlangsung juga di sebuah restoran," ujar Joanna Alexandra.
Kendati begitu, perempuan 32 tahun ini tidak pernah menutupi masalahnya dari anak-anak. Dia selalu menceritakan kekesalannya kepada sang buah hati.
"Aku jujur sama anak-anakku, karena aku mau anak-anakku jujur sama aku. Jadi aku juga cerita ke anak-anakku, 'Aku lagi sebel nih sama daddy, bang tau nggak bang tadi daddy..' Jadi memang supaya anak-anakku mau terbuka sama aku, aku juga terbuka sama anak-anakku," ucap Joanna Alexandra.
"Tapi tetep jangan sampai mereka lihat kita teriak-teriakan, banting-banting barang, itu jangan sampai," katanya lagi.
Baca Juga: Kondisi Anak Joanna Alexandra yang Idap Penyakit Langka Terus Membaik
Berita Terkait
-
Waktunya Sudah Tepat, Joanna Alexandra Punya Pacar Baru Usai 4 Tahun Suami Meninggal
-
Joanna Alexandra Diduga Pamer Pacar Baru, Tatonya Bikin Salfok
-
5 Artis Jual Harta Benda Demi Biaya Pengobatan, Terbaru Komedian Nunung
-
10 Potret Joanna Alexandra Wisuda Sekolah Pendeta, Ikuti Jejak Mendiang Raditya Oloan
-
Hidung Anak Joanna Alexandra Kemasukan Kacang Hijau, Gimana Kondisinya?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Anime Legendaris 5 Centimeters Per Second Tayang Ulang Januari 2026, Ini Sinopsisnya!
-
Review Penunggu Rumah: Buto Ijo, Upaya Gandhi Fernando Angkat Mitologi yang Terlupakan.
-
Viral Pengakuan Netrzen Lihat dr Richard Lee Jalan Bareng Cewek Muda di Bali
-
Pakai Aplikasi Zangi, Ammar Zoni Ungkap Cara Hubungi Pacar dari Lapas
-
Inara Rusli Blak-blakan soal Nikah Siri dengan Insanul Fahmi: Semua yang Beredar Hoaks
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert