Suara.com - Artis peran Tissa Biani didapuk memerankan tokoh Nur dalam film KKN di Desa Penari. Kepada wartawan, dia mengaku cukup tertantang memainkan karakter tersebut.
"Jujur 90 persen si Nur itu berat banget. Sebenarnya nggak menyangka banget (akan dapat karakter Nur) karena aku termasuk yang mengikuti thread KKN. Aku benar-benar nggak membayangkan Nur itu aku," kata Tissa Biani dalam jumpa pers peluncuran trailer film KKN di Desa Penari di MD Place, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2020).
Ditambah, Tissa Biani juga dituntut harus luwes menari dan berdekatan dengan ular.
"Di situ aku juga ada adegan nari yang diharuskan workshop terlebih dahulu supaya kelihatan mahir, jadi bukan hanya kayak sekedar akting," tuturnya.
"Aku juga ada satu scene sama ular dan jujur aku tuh benar-benar bisa dibilang pobia karena lihat ular di internet atau di tv saja nggak berani,"sambungnya lagi.
Memerankan karakter Nur yang telah diketahui karakter dan jalan ceritanya oleh pembaca juga miliki beban tersendiri bagi Tissa Biani. Remaja 17 tahun ini tahu ekspektasi pembaca terhadap KKN di Desa Penari cukup tinggi.
"Jadi tanggung jawab sih buat aku karena aku di sini harus memberikan nyawa buat karakter Nur dan memvisualisasikan menjadi adegan yang sesuai ekspektasi pembaca," jelasnya.
Selain Tissa Biani, film ini turut dibintangi Adinda Thomas sebagai Widya, Aghniny Haque sebagai Ayu, Ahmad Megantara sebagai Bima serta Calvin Jeremy sebagai Anton.
Baca Juga: Demi Film KKN Desa Penari, Adinda Thomas Rela Dililit dan Dicium Ular Sanca
Film yang disutradarai oleh Awi Suryadi itu diangkat dari kisah horor yang sempat viral di media sosial dan pertama disebarkan oleh SimpleMan melalui Twitter. Rencananya, film ini akan tayang mulai 19 Maret 2020.
Tag
Berita Terkait
-
8 Rekomendasi Film Sambut Awal Tahun Baru 2025, Ada Ipar Adalah Maut
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
8 Film Tissa Biani di 2025, Ada yang Nyaris Raih 10 Juta Penonton
-
Agak Laen 2 Salip Film Pertama, Siap Lewati KKN di Desa Penari dan Jumbo
-
5 Konten Terpopuler Nessie Judge, Kini Viral Karena Kontroversi Junko Furuta
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Alasan Anies Baswedan Tak Dibahas di Mens Rea
-
Beredar Chat Jule Ngaku Korban KDRT Na Daehoon, Tapi Kok Dapat Hak Asuh?
-
Makin Percaya Diri Tampil Tanpa Hijab, Video Jule Bareng Seorang Pria Viral di Media Sosial
-
47 Meters Down: Uncaged, Melawan Labirin Maya dan Hiu Buta, Malam Ini di Trans TV
-
No Way Up Sajikan Horor Survival yang Memacu Adrenalin antara Langit dan Laut, Malam Ini di Trans TV
-
Pernah Kena Isu Selingkuh dengan Zize, Salim Nauderer Direstui Faisal Haris Pacari Shakilla Astari
-
Flash Disk Berisi Konten Netflix Jadi Barbuk Kasus Pandji Pragiwaksono, Apakah Ini Pembajakan?
-
Tak Hanya Ogah jadi Babu, Ibrahim Risyad Merasa Nikah Bikin Masalahnya Bertambah
-
Ruhut Sitompul Sentil Pelapor Pandji Pragiwaksono: Gagal Total dan Bikin Malu
-
Sudah Jadi Istri Maxime Bouttier, Luna Maya Masih Simpan Postingan tentang Ariel NOAH