Suara.com - Pedangdut Via Vallen mengaku sempat bertanya-tanya pada diri sendiri kenapa tak menangis saat mobil Alphardnya dibakar orang tak dikenal. Meski mengaku sempat shocked, pelantun "Meraih Bintang" ini justru baru bisa menangis saat para tetangga ikut repot membantunya mengurus kasus tersebut.
"Kemarin bingungnya gitu, pertama panik tapi setelah itu nggak kepikiran mobil hangus atau apa, nggak ada perasaan apa-apa, kayak biasa, kosong nggak ngerasa kehilangan," kata Via Vallen, saat dihubungi, Minggu (5/7/2020).
Via Vallen bertanya-tanya apakah itu bentuk ikhlas dirinya atau saking terkejtnya. Namun, akhirnya tangis pelantun "Sayang" ini pecah saat para tetangganya sibuk membantu persoalan mobil tersebut.
"Apakah ini namanya ikhlas, aku bingung apa masih shock, dan saya pun nggak nangis. Padahal orang-orang di rumah semua nangis, sampai tetangga yang anterin pun nangis. Saya terharu sama sikap mereka, jadi saya nangis gara-gara melihat mereka sampai segitunya," ujar Via Vallen.
Meski demikian, rasa kehilangan akan mobil Alphardnya itu kian dirasa kini. Via Vallen baper karena banyak penggemar menandainya di instagram dengan mobil tersebut yang membawa kenangan lama akan mobil impiannya dulu.
"Pas saya buka IG banyak tag dari fans saat saya pakai mobil itu, akhirnya saya baper. Dulu ini benar-benar kayak mobil impian, beli mobil itu dari iklan, off air. Terus aku merasa nggak apa-apa aku beli cash uangnya masih ada sampai kayak gitu. Plat nomernya kan dulunya dari mobil Fortuner aku yang dulu," ucap pemilik nama asli Maulidia Octavia ini.
Mobil Via Vallen berpelat nomor W 1 VV yang diparkir di sebelah rumahnya dibakar pada Selasa (30/7/2020) jelang subuh. Pelaku yang diketahui bernama Pije kemudian menyerahkan diri ke Polresta Sidoarjo.
Pije telah ditetapkan sebagai tersangka. Dia dijerat pasal 187 ayat 1 KUHP dengan ancaman 12 tahun penjara.
Baca Juga: Pembakar Mobil Ditahan, Via Vallen Takut Ingat Ancaman Pembunuhan
Tag
Berita Terkait
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Via Vallen Bagikan Kenangan Masa Lalu, Momen bersama Sang Ayah Bikin Haru!
-
Via Vallen Kenang Masa Sulit, Pernah Makan Nasi Pakai Garam dan Air Panas
-
Beda Gugatan Yoni Dores dan Ahmad Dhani, Kasus Via Vallen Bisa Jadi Pelajaran?
-
Luna Maya Dapat 2.025 Dolar AS, Ini 8 Artis yang Pakai Mahar Mata Uang Asing saat Nikah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?