Suara.com - Penyanyi Brisia Jodie blak-blakan memiliki hobi selain menyanyi. Pelantun "Dengan Caraku" ini mengungkap jika bermain game online menjadi hobinya sejak kecil.
"Aku suka main game itu dari SD, dari umur 9 tahun. Itu main Ragnarok online awalnya," kata Brisia Jodie saat live instagram, Kamis (16/7/2020).
Genre game yang dimainkannya pun berubah seiring waktu. Bahkan, sebelum menjadi penyanyi profesional, Jodie juga bisa menghasilkan uang dari game online.
"Terus main Dragon Nest dan ikut-ikut turnamen. Punya uang dari jadi operator (game)," kenangnya.
Kini, penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol itu pun aktif bermain mobile legends. Meski belum beruntung bisa menjadi pro player di kompetisi game online, Brisia Jodie lantas banting setir menjadi Brand Ambassador tim eSports Rex Regum Qeon (RRQ), salah satu tim e-sports terbaik di Indonesia.
"Terus dari kuliah aku main ML (Mobile Legends) dari yang beta loh aku dan sekarang jadi brand ambassador RRQ, haha," ujar Brisia Jodie.
Diketahui, RRQ adalah salah satu dari organisasi e-sports terbesar dan terbaik yang ada di Indonesia. Pertama kali Rex Regum Qeon adalah sebuah tim DotA 2 yang kemudian terus berkembang dan membentuk divisi baru (Point Blank, Mobile Legends, ataupun PUBG Mobile).
Berita Terkait
-
Densus 88: Ideologi Neo Nazi dan White Supremacy Menyasar Anak Lewat Game Online!
-
Dihina Busuk Usai Dianggap Menggurui soal Pasangan, Brisia Jodie: Videonya Dipotong-potong
-
Jonathan Alden Dituding Tidak Peka, Brisia Jodie: Suamiku The Best!
-
Ketulusan Jonathan Alden Dipertanyakan Usai Pemberkatan, Brisia Jodie Tak Terima
-
Penuh Haru, Brisia Jodie dan Jonathan Alden Akhirnya Wujudkan Dream Wedding
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Pilih Cerai dari Ridwan Kamil, Atalia Praratya Ungkap Harapan Baru di 2026
-
Rumah Keluarga dan Mobil Jadi Sasaran, Sherly Annavita Buka Rekaman CCTV Aksi Teror
-
Virzha hingga Zealous Meriahkan Pesta Tahun Baru Bertema Rock di Grand Sahid Jaya
-
Bahas 'Money Laundry' Jenderal Polisi, Pandji Pragiwaksono Bercanda Bawa-Bawa Nama Raffi Ahmad
-
Selamat! Frislly Herlind Dilamar Sang Kekasih
-
Liburan ke Jepang Tanpa Bawa Anak Angkat, Kiky Saputri Ungkap Faktanya
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia