Suara.com - Ashanty nyaris ditipu seorang perempuan asal Jember, Jawa Timur yang hendak membeli rumahnya. Perempuan yang dulu dipanggilnya sebagai Sultan Jember justru oknum pelaku penipuan.
Ashanty, istri dari Anang Hermansyah, mengunggah foto kebersamaannya dengan perempuan berhijab yang berdiri di sampingnya. Ia adalah sosok yang berpura-pura sebagai pembeli, tapi ternyata penipu.
"Tiba-tiba ada suami istri mengaku orang Jember keturunan Malaysia, dateng mau bayar rumah kita, tanpa nawar. Bahkan semua pajaknya dia yang bayar,” tulis Ashanty mengawali postingan di Instagram, Jumat (17/7/2020).
Kala itu mereka siap membeli Rp35 miliar. Berdalih bakal membeli dengan cash dan tanpa menawar, pasangan itu memaksa meminta surat rumah.
"Tadinya aku udah mau kasih, kita juga udah bikin perjanjian di depan notaris. Yakin banget," jelas pelantun Jodohku ini.
Anang Hermansyah sebenarnya sempat menaruh kecurigaan. Namun beda halnya dengan sang istri, Ashanty.
“Tapi aku ya iya-iya aja (rada aneh, biasanya aku detail banget ini kayak manut aja), percaya ngga percaya,” tuturnya.
Apalagi setelah melihat pemberitaan yang menunjukkan pasangan suami istri itu memberikan bantuan Rp200 miliar, Ashanty makin percaya.
Baca Juga: 3 Spot Mewah Rumah Ashanty yang Bikin Miris, Kini Dijadikan Gudang
Tapi ternyata hal ini rekayasa oknum untuk meyakinkan korbannya.
Setelah itu, ibu sambung Aurel Hermansyah ini mendapat banyak informasi soal pasangan suami istri Jember itu.
"Banyak banget yg DM aku, WhatsApp kita, dan share link tentang mereka. Ada temen publik figur yang udah kena (tipu) juga. Korbannya bukan hanya orang ada uang, orang ngga ada uangpun katanya pada kena," papar Ashanty.
Mengetahui informasi ini dan ia nyaris jadi korban, Ashanty bersyukur kejadian buruk itu bisa diantisipasi olehnya.
"Aku beneran shock banget sihh. Aku share semoga kalian yang liat mereka bisa aware, karena banyak lagi cari mereka juga ternyata, tapi kabur-kaburan," tandasnya.
Berita Terkait
-
Dituding Rampas Aset Eks Karyawan Ashanty, Perusahaan Anang Hermansyah Terancam Rugi Rp1 Miliar
-
Ngenes Dijanjikan Rp30 Juta, Dede Sunandar Malah Disuruh Jual Tiket dan Ngamen Demi Bisa Pulang
-
Perusahaan Anang Hermansyah Polisikan Eks Karyawan Ashanty karena Tudingan Rugikan Nama Baik HDN
-
Zaskia Adya Mecca Bawa Kabar Terkini dari Kondisi Kala dan Faisal Usai Insiden Pemukulan TNI
-
Kasus Pemukulan Karyawan Zaskia Adya Mecca oleh Oknum TNI Diulang dari Awal, Kala Jadi Saksi Kunci
Terpopuler
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
-
Menkeu Purbaya 'Semprot' Bobby Nasution Cs Usai Protes TKD Dipotong: Perbaiki Dulu Kinerja Belanja!
-
Para Gubernur Tolak Mentah-mentah Rencana Pemotongan TKD Menkeu Purbaya
-
Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru Oktober 2025: Flagship Mewah hingga Murah Meriah
-
Kepala Daerah 'Gruduk' Kantor Menkeu Purbaya, Katanya Mau Protes
Terkini
-
Ucapkan Selamat Ulang Tahun, Raffi Ahmad Akui Dasco adalah Mentor Politiknya
-
Bukan Yai Mim, Sahara yang Diduga Telah Pamer Video Intimnya dengan Pria Lain
-
Bukan Sekadar Bisnis, Taqy Malik Beberkan Alasan Ngotot Bangun Masjid
-
Akui Lalai Comot Foto Siomay Chef Devina, Manajemen Bisnis Kuliner Syahrini Minta Maaf
-
Demi Kebaikan Presiden, Pandji Pragiwaksono Desak Program Makan Bergizi Gratis Dihentikan Sementara
-
5 Fakta Kasus Aisyahrani Adik Syahrini Diduga Plagiat Foto Siomay Chef Devina untuk Jualan
-
Yai Mim Bantah Tudingan Dirinya Bernapsu, Sahara yang Sengaja Menggoda Pakai Baju Ketat
-
Camelia Malik dan Roy Marten Sindir Artis Muda: Tak Sopan, Sering Telat dan Gampang Bongkar Aib
-
Cara Betrand Peto Ingatkan Ruben Onsu Jangan Lupa Salat
-
Dituding Rampas Aset Eks Karyawan Ashanty, Perusahaan Anang Hermansyah Terancam Rugi Rp1 Miliar