Suara.com - Kuasa hukum Vicky Prasetyo, Razman Arif Nasution mengatakan kalau Angel Lelga telah menunding kliennya melakukan perbuatan maksiat dalam channel YouTube milik perempuan 35 tahun itu.
Atas dasar itu Vicky Prasetyo melaporkan mantan istrinya tersebut ke Polda Metro Jaya. Dia berharap Angel Lelga dapat membuktikan kata-katanya.
"Kalau dia mengatakan Vicky telah melakukan perbuatan maksiat maka Angel Lelga harus dapat membuktikan kemaksiatan apa yang dilakukan oleh Vicky Prasetyo," kata Razman Arif Nasution di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Minggu (23/8/2020).
Menurut Razman Arif Nasution tudingan itu salah alamat. Pasalnya, dalam rumah tangga mereka, Angel Lelga lah yang keciduk berduaan dengan laki-laki lain di rumah.
"Kalau saya boleh mengatakan mana lebih tidak berasusilanya Angel Lelga atau Vicky, kalau laki-laki di bawa ke kamar tidur dengan alasan ketakutan Vicky datang pada dini hari, apakah itu tindakan yang baik atau asusila. Itu jelas dalam pikiran kita dan patut kita duga itulah tindakan asusila," ungkapnya.
Lebih lanjut dia menuturkan di luar laporan mereka terhadap Angel Lelga, Vicky Prastyo lah pihak yang didzalimi sebagai suami.
"Kami patut menduga bahwa saudara Vicky hak-haknya sebagai suami telah terzalimi. Status Angel Lelga pada waktu digerebek oleh Vicky adalah masih sah sebagai istri dari Vicky Prasetyo, tidak boleh dilepaskan dari unsur itu dan masih tercatat di kantor urusan agama," terangnya.
"Nah oleh karena itu, kalau di Arab Saudi saudara Angel ini sudah dirajab, di Aceh ini sudah dicambuk. Tapi ini di Indonesia yang secara khusus kita mengatur, oleh karena itu maka Angel Lelga menurut kami harus diproses secara hukum," sambungnya lagi.
Seperti diketahui, Vicky Prasetyo diadili atas kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Angel Lelga.
Baca Juga: Angel Lelga Dipolisikan Vicky Prasetyo 2 Perkara Sekaligus
Perempuan itu merasa difitnah usai Vicky Prasetyo menuding dirinya berzina dengan Fiki Alman.
Kini kasus tersebut masih bergulir di pengadilan. Selama proses itu berlangsung, Vicky Prasetyo ditahan di Rutan Salemba, Jakarta Pusat.
Sekadar mengingatkan, Vicky Prasetyo menggerebek rumah Angel Lelga yang saat itu masih berstatus sebagai istrinya. Di situ, dia menemukan Angel Lelga dan Fiki Alman.
Mantan tunangan Zaskia Gotik ini pun melaporkan keduanya ke polisi dengan tuduhan berzina. Sayangnya, laporan itu dihentikan oleh pihak kepolisian karena tidak terbukti kebenarannya.
Tak terima, Angel Lelga pun membuat laporan balik dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Berita Terkait
-
Vicky Prasetyo Ikut Komentari Kelakuan Insanul Fahmi: Cowok Kalau Nakal Jangan Cengeng!
-
Dari Gladiator ke Pengusaha: Vicky Prasetyo Investasi 23 Vila Mewah di Wonosobo!
-
Vicky Prasetyo Ngaku Pernah Dibayar Rp1,8 Miliar Cuma untuk Pura-Pura Pacaran
-
Penyesalan Terdalam Vicky Prasetyo: Malu ke Anak hingga Akui 20 Kali Nikah Settingan
-
Vicky Prasetyo Dikabarkan Rogoh Kocek Rp 1,5 Miliar Bantu Nunung Buka Usaha Kuliner
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?
-
The Equalizer 2: Ketika Masa Lalu Menjemput di Tengah Badai Mematikan, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis dan Fakta Menarik In Your Radiant Season, Kisah Cinta Lee Sung Kyung dan Chae Jong Hyeop