Suara.com - Artis Jonas Rivanno dan istrinya, Asmirandah memberikan hadiah berupa jalani program kehamilan bayi tabung gratis. Hadiah tersebut diberikan kepada pasangan yang sulit mendapatkan momongan seperti mereka.
Hal ini dilakukan Jonas dan Asmirandah sebagai rasa syukur mereka bakal dikaruniai anak pertama.
"Karena Tuhan sudah memberi kita hadiah dan kita ingin membantu pasangan yang sudah lama nggak memiliki momongan," kata Asmirandah saat jumpa pers virtual, Rabu (30/9/2020).
Asmirandah memang baru hamil setelah tujuh tahun menikah. Lewat hadiah tersebut, dia ingin berbagi kebahagiaan tersebut.
"Jadi kita ingin di momen bahagia kita nanti mereka juga bisa merasakannya," ujarnya.
Senada dengan Asmirandah, Jonas Rivanno membenarkan hal itu. Dia bilang ingin membantu pasangan yang alami nasib serupa dengannya.
"Intinya ini ucapan syukur kita berdua, jadi kita mau membantu sesama yang mungkin bernasib sama, sudah lebih dari setahun belum diberi momongan," kata Jonas Rivanno.
Sayembara berbagi bahagia itu dimulai dengan #vandahbagibagibahagia melalui akun Instagram pribadinya @asmirandah89. Asmirandah dan Jonas telah mendapat pemenang beruntung tersebut setelah dua minggu seleksi berlangsung.
"Sebenernya dari sekian dipilih 11 pasangan. Lalu dari 11 itu di USG, cek segala macam dan darahnya juga dicek," kata Asmirandah.
"Bisa dibilang yang menentukan (pasangan terpilih) dokter juga, karena dilihat yang mana yang paling bisa. Keseluruhan di cek dan dicek covid-19 juga syarat utama," ujarnya lagi.
Baca Juga: Kenakan Gaun Hamil, 5 Aktris Ini Tampil Cantik di Momen Kehamilannya
Bersamaan dengan usia kehamilan Asmirandah yang memasuki bulan ke-7, terpilihlah 1 pasangan suami istri itu.
Pada hari ini, Asmirandah dan Jonas Rivanno memberikan kejutan kepada sang pemenang dengan menyerahkan secara langsung hadiahnya di Klinik Morula IVF Jakarta.
Asmirandah mengatakan bahwa ia merasa semakin bahagia dan bersyukur dengan membagikan kebahagiaan ini.
"Kebahagiaan akan semakin terasa saat kita bagikan dengan suka cita," ujarnya.
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Sarwendah, 4 Artis Ini Pilih Bayi Tabung Tanpa Masalah Kesuburan
-
Asmirandah Dilarikan ke Rumah Sakit, Kaki Robek Sampai Dapat Delapan Jahitan
-
Plot Twist! Kisah Dahlia Poland - Fandy Mirip Asmirandah - Jonas, Awalnya Mualaf Demi Menikah
-
Jejak Fandy Christian dan Jonas Rivanno: Balik ke Kristen Usai Mualaf, Satu Sempat Tersangka
-
Asmirandah Ajak Ibu Berjuang Demi Nutrisi Anak, Ini 3 Rahasia Cukupi Kebutuhan Zat Besi Chloe!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Jars Jangan Sampai Salah! Ini Rundown Lengkap Konser eaJ di Jakarta Hari Ini
-
Raih Piala Citra, Sheila Dara Dapat Ucapan Selamat Ugal-ugalan dari Mertua
-
Dapat 'Ilham dari Langit', Fedi Nuril Kembali Pakai Celak Mata di FFI 2025
-
Kemenangan Lagu Barasuara di FFI 2025 Tuai Kontroversi, Dinilai Bukan Original Soundtrack Film
-
Selamat! Fatima Bosch Juara Miss Universe 2025, Momen Bersejarah untuk Meksiko
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan atas Tuntutan Rp24,5 Miliar oleh Keenan Nasution
-
Kembali Raih Piala Citra, Pidato Kemenangan Sheila Dara di FFI 2025 Bikin Vidi Aldiano Menangis
-
Bongkar Malam Pertama Saat Honeymoon, Sifat Asli Suami Boiyen Bikin Kaget: Gue Kira Kalem
-
Raih Piala Citra Pertamanya sebagai Penulis Skenario, Reza Rahadian Bicara Nasib Karier Aktor