Suara.com - Ustaz Riza Muhammad buka suara soal kabar Celine Evangelista dan suaminya, Stefan William pindah agama. Keduanya santer diberitakan menjadi mualaf.
Menurut Riza Muhammad pasangan suami istri itu tidak pernah membahas perihal pindah agama.
"Sampai detik ini nggak ada yah belum ada kepikiran ke arah situ," kata Ustaz Riza Muhammad kepada Suara.com, Senin (5/10/2020).
Selanjutnya, dia pun bicara tentang unggahannya di Instagram yang menjadi bahan omongan. Pasalnya, Ustaz Riza Muhammad mengatakan kalau sejoli itu mengikuti acara pengajiannya.
Netizen pun semakin heboh ketika melihat Celine Evangelista tampil islami pakai kerudung dalam kesempatan itu.
"Iya jadi sebenarnya aku dengan Celine itu udah lama kenalnya, dua tahun lalu lah tepatnya 2019. Ketika buka puasa memang agak kaget sih karena diundang komunitasnya dia untuk buka puasa. Karen Celine-nya langsung berhijab syar'i kan," ungkapnya.
"Jadi sudah nggak main-main, aku nanya 'Ini kan Celine yang belum islam itu kan, tapi kok hijab syar'i'. Saya tanya 'kok pakain hijab syar'i mbak? (tanya Ustaz Riza). 'Aku nyaman aja sih pakai hijab begini bahkan aku sering kok baju lebar begini' (jawab Celine). Nah makanya kemarin juga hijab syar'i," sambungnya lagi.
Meski begitu, Celine Evangelista dan Stefan William rupanya sering bertanya tentang agama islam kepada dirinya.
"Ketika itu aku pikir obrolan selesai, tapi kan dia sering main ke mari ke rumah jadi bicara soal agama, konsultasi soal agama, pokoknya yang berkaitan islam tuh ngobrol sama aku," imbuhnya.
Baca Juga: Gara-gara Diedit, Foto Terbaru Celine Evangelista Bikin Salfok
Dari hasil diskusinya, Ustaz Riza Muhammad menilai prinsip Celine Evangelista sudah seperti pemikiran seorang muslim.
"Tapi yang jelas semangat Celine itu prinsipnya udah muslim banget," jelasnya.
Unggahan terbaru Ustaz Riza Muhammad ramai dibicarakan netizen. Pasalnya, dia baru saja membagikan foto bersama Celine Evangelista yang memakai hijab panjang sampai menutup dada.
Selain itu ada juga suami Celine Evangelista, Stefan William. Kemudian, ada istri Ustaz Riza Muhammad, Indrigiana.
Keterangan foto yang ditulis Ustaz Riza Muhammad pun tak kalah membuat heboh. Dia mengatakan bahwa mereka baru saja melakukan pengajian.
"Malam ini pengajian bareng bareng @celine_evangelista @steffanwilliam," tulis Ustaz Riza Muhammad dikutip, Minggu (4/10/2020).
Tag
Berita Terkait
-
Ajak Umrah, Cara Celine Evangelista Konfirmasi Anak-anaknya Muslim
-
Ajak Umrah, Cara Celine Evangelista Konfirmasi Anak-anaknya Muslim
-
Kaleidoskop 2025: 7 Artis Terseret Rumor Jadi Simpanan Pejabat
-
Selain Davina Karamoy, Deretan Artis Ini Juga Sempat Terseret Rumor Menjadi Sugar Baby
-
Bahas Poligami, Ustaz Riza Muhammad: Menikah dengan Satu Istri Lebih Baik
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Ayah Farel Prayoga Protes Soal Penghasilan Rp10 Miliar, Manajer Beri Klarifikasi
-
Aktor Veteran Ahn Sung Ki Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun Akibat Kanker
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?
-
Ayu Ting Ting Pasang Badan Bela Ipar Soal Tudingan Numpang Hidup
-
Rumah Ambruk, Diding Boneng Kini Numpang Hidup di Bekas Kediaman Komeng
-
Via Vallen Umumkan Hamil Anak ke-2, Pamer Baby Bump di Tengah Salju
-
Heboh Pernyataan Pandji Pragiwaksono soal Ahmad Dhani di Tengah Promosi Spesial Netflix 'Mens Rea'
-
Demi Anak, Andi Soraya Jenguk Steve Emmanuel yang Baru Bebas dari Penjara
-
Ikhlas Melepas Ayah, Gilang Dirga Sambut Tahun 2026 dalam Suasana Duka