Suara.com - Pelawak Kiwil telah menikah lagi dengan perempuan bernama Venti Figianti. Kabar ini dibenarkan oleh seseorang yang mengaku paman Venti sekaligus guru spiritual Kiwil.
Ramai di media, istri pertama Kiwil, Rochimah mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi. Bersama Kiwil, dia menemui Venti dan minta klarifikasi.
Momen pertemuan mereka ada di dalam foto yang diunggah Rochimah. Di caption, dia mengaku lega karena sudah mendapat penjelasan dari Venti.
"Alhamdulillah pertemuan yang memang harus bertemu dan meng clearkan semua masalah. Semoga ke depannya tidak ada lagi hal-hal yang saling berburuk sangka," tulisnya.
Rochimah memang tak mengungkap secara gamblang mengenai hasil pertemuannya dengan Venti. Penasaran, salah satu sahabatnya, Chinta Tanjung bertanya di kolom komentar.
"Alhamdulillah jadi gimana kemaren mbakuu sayang klarifikasinya dari mbaknya?" kata istri Ustaz Zacky Mirza itu.
Mengejutkan, Rochimah mengungkap jika Venti mengaku tak pernah dinikahi suaminya. Hal ini tentu saja berlawanan dengan pengakuan paman Venti.
"@chintatanjung Alhamdulillah teh sudah terklarifikasi antara si Ventie dan suami saya sendiri serta disaksikan oleh sahabat-sahabat Bandung bahwa tidak adanya pernikahan diantara suami dengan wanita itu," balas Rochimah.
Chinta Tanjung bersyukur mendengar hal itu. Dia lantas mendoakan Rochimah dan Kiwil langgeng sampai ajal memisahkan.
Baca Juga: Rochimah Diduga Bertemu Istri ke-3 Kiwil, Dipuji Gara-gara Sabar
"@rohimah_alli alhamdulillah ikut lega mba semoga musibah (berita-berita nggak baik) segera berlalu ya sayang, dan rumah tangga Mba rohimah dan Bang kiwil samawa selalu, yang sudah ya sudah buka lembaran baru dengan catatan lebih baik tentunya salingg doain ya," kata Chinta.
"@chintatanjung Aamiin Allahumma Aamiin ... makasih ya Teh untuk doa nya dan support terbaik nya," balas Rochimah.
Sejumlah warganet juga menanggapi percakapan Rochimah dan Chinta Tanjung. Ada yang bersyukur, ada pula yang kembali menyinggung video pengakuan paman Venti.
"Alhamdulillah berita baik ini yg d tunggu-tunggu. Rasanya adem bangt liat Bang kiwil seutuhnya bersama @rohimah_alli," komentar nara_shya.
"@rohimah_alli yang di video itu gimana bunda? Katanya pamannya yang jadi wali nikahnya? Apa cuma pansos aja ya?," komentar tehtarik_sweettea.
Berita Terkait
-
Meggy Wulandari Galau, Suami Tak Tulus Sayang dengan Anak Tiri?
-
Profil Eva Belisima, Mantan Istri Kiwil yang Surati Gubernur Kalbar Terkait Masalah Listrik
-
Kampungnya Tak Ada Listrik, Eva Belisima eks Istri Kiwil Bikin Surat Terbuka Buat Gubernur Kalbar
-
Pilih Minta Maaf daripada Izin Poligami ke Istri, Sikap Kiwil Jadi Perbincangan
-
Jarang Muncul di TV, Ini Kesibukan Kiwil Sekarang
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Syuting Film Extraction: Tygo di Tangerang, Anak-Anak Jadi 'Petugas' Dadakan Bantu Atur Lalu Lintas
-
Review Bridgerton Season 4 Part 1, Romansa Benedict dan Sophie Terlihat Menjanjikan
-
Produksi Prekuel John Rambo Resmi Dimulai, Noah Centineo Gantikan Sylvester Stallone
-
Sinopsis Take Charge of My Heart, Kisah Cinta Unik Pria dengan Jantung Buatan dan Wanita Listrik
-
Beredar Isu Ressa Rizky Rosano Anak Denada Pernah Menikah dan Cerai, Nama Dini Kurnia Terseret
-
Rekaman CCTV Ungkap Kehadiran Reza Arap Saat Lula Lahfah Meninggal, Bawa Dokter ke Apartemen
-
Tayang di Indonesia, Sutradara Terharu Papa Zola The Movie Didukung Kreator Animasi Asia Tenggara
-
Teka-teki Kematian Lula Lahfah Terjawab, Polisi Resmi Hentikan Penyelidikan
-
Irfan Hakim Klarifikasi Usai Diserang Gegara Diduga Bela Denada yang Tak Akui Ressa Anak Kandung
-
Voyagers Malam Ini: Eksperimen Psikologis: Apa yang Terjadi Jika Manusia Bebas dari Kontrol?