Suara.com - Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut Bintang Suara kembali mendapat dukungan. Kali ini oleh mantan jebolan Kontes Dangdut Indonesia (KDI), Ika.
Bintang Suara yang juga menyasar bibit penyanyi dangdut hingga ke daerah, diharapkan Ika bisa dimanfaatkan warga yang memiliki bakat bernyanyi. Utamanya, menyanyi lagu dangdut.
"Sangat mendukung sekali program ini, soalnya sekarang banyak adik-adik yang punya bakat bernyanyi," katanya kepada SuaraSulsel.id, Jumat (4/12/2020).
Pedangdut Ika Indria Sari atau lebih populer dengan nama Ika KDI mengaku sangat cinta dengan lagu-lagu dangdut.
Bahkan, Ika pun telah mulai naik panggung orkes dangdut saat masih duduk di bangku kelas 5 Sekolah Dasar (SD).
"Dari kelas 5 SD sudah naik panggung orkes. Bapak seorang seniman," kata Ika.
Ika mengungkapkan sebelum sukses di dunia hiburan dangdut, pada usianya yang masih belia, sudah hidup mandiri. Tidak membebani orang tuanya.
Dengan hobinya bernyanyi tersebut, Ika kemudian memanfaatkan sejumlah lagu-lagu dangdut yang ia gemari untuk dibawakan di panggung-panggung orkes. Untuk mencari penghasilan.
"Jadi cari uang dari kecil. Benar-benar sudah mandiri, ndak mau menyusahkan orang tua," ungkap Ika.
Baca Juga: Pendaftaran 'Bintang Suara' Dibuka 20 Desember, Ini Harapan Irfan Hakim
Karier Ika kemudian menanjak setelah mengikuti Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 1 pada 2004. Mewakili Kota Makassar.
Dalam ajang Kontes Dangdut Indonesia atau KDI tersebut, Ika sukses masuk 10 besar. Hingga memiliki single album berjudul Tanyakan Pada Bulan.
"Lagu single album kompilasi KDI pertama judul tanyakan pada bulan," terang Ika.
Setelah mengikuti KDI 1, Ika kemudian menikah dengan Syamsul Chaeruddin yang waktu itu masih menjadi Kapten PSM Makassar pada 2016.
Setelah menikah, Ika tetap konsisten pada kariernya sebagai penyanyi dangdut.
"Suami sekarang sibuk, jadi kami saling mengerti kesibukan dan pekerjaan masing-masing," jelas Ika.
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Intip Menu Makan di Pesta Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin
-
3 Drakor Hits Junho 2PM di Netflix, Typhoon Family Tayang Hari Ini
-
Sinopsis The Woman in Cabin 10, Keira Knightley Terjebak Teror di Tengah Laut
-
Taqy Malik Akui Tak Jalani Kewajiban Sebagai Pembeli Lahan: Saya Gak Sanggup Bayar
-
Steve Emmanuel Hadiri Pernikahan Karenina Sunny, Sudah Bebas dari Penjara?
-
Ikuti Putusan Pengadilan, Taqy Malik Akhirnya Serahkan 7 Kavling ke Pemiliknya
-
Momen Kocak, Pernikahan Amanda Manopo Jadi Tontonan Gratis Kantor Sebelah
-
Amanda Manopo Cemas Saat Kenny Austin Minta Restu Menikah ke Ayahnya
-
Amanda Manopo Bagikan Foto Ciuman dengan Kenny Austin, Pakai Caption Provokatif
-
Ammar Zoni Edarkan Narkoba di Rutan Salemba, Apakah Ada 'Orang Dalam' yang Membantu?