Suara.com - Kalina Oktarani diam-diam sudah mengurus pernikahannya dengan sang kekasih, Vicky Prasetyo. Dia juga sudah mengurus izin menikah ke Kantor Urusan Agama (KUA).
Hal itu terungkap dalam video 'Vicky dan Kalina Sudah Mengurus Pernikahan ke KUA! | Best Moment Kopi Viral (3/12/20)' yang diunggah di akun YouTube TRANS TV Official pada Selasa (8/12/2020).
Di situ, para host acara melakukan video call dengan Kalina Oktarani. Mantan istri Deddy Corbuzier itu tampak menunjukkan suasana kantor kelurahan yang didatangi.
Bahkan salah satu petugas bernama Elin di sana pun membenarkan bahwa kedatangan Kalina Oktarani buat mengurus surat-surat menikah.
"Ini bener, dia lagi ngurus numpang nikah ke kelurahan. Bener nggak hoaks," kata Elin.
Mendengar itu, Melaney Ricardo selaku host acara pun turut menimpali. Dia bertanya ke Kalina Oktarani mengenai alasan buru-buru menikah.
Padahal Kalina Oktarani dan Vicky Prasetyo baru saja menjalin hubungan.
"Kenapa sih nampaknya buru-buru. Kenapa nggak santai aja ambil waktu. Kalian kan baru kenal," ucap Melaney Ricardo.
Kalina Oktarani langsung menjawabnya. Ibu satu anak itu sengaja mengurus jauh-jauh hari agar tidak repot saat mendekati acara pernikahan.
Baca Juga: Pamer Cincin, Kalina Oktarani Resmi Dilamar Vicky Prasetyo
"Nggak sih nggak terburu-buru, ini ngurus sekarang karena biar nggak buru-buru. Karena kan insya Allah ini kan di bulan Februari. Jadi daripada yang kedua saya dikasih waktu lima hari ngurus surat segala macem. Jadi sekarang mending dari jauh-jauh hari," beber Kalina Oktarani.
Seperti diketahui, Vicky Prasetyo sendiri sebelumnya sudah menggembor-gemborkan bahwa akan menikah pada Februari 2021. Bahkan dia sudah resmi melamar Kalina Oktarani.
Berita Terkait
-
Kini Anggap Sabrina Chairunnisa 'Adik', Deddy Corbuzier Ngaku Enggan Nikah Lagi Usai 2 Kali Cerai
-
Kalina Oktarani Takut Bahas Perceraian Deddy Corbuzier dan Sabrina Chairunnisa
-
Deddy Corbuzier Dicap Pelit, Kalina Oktarani Beberkan Kebaikan Mantan Suaminya
-
Klarifikasi Kalina Oktarani Soal Azka Corbuzier Tak Sebut Dirinya Mama: Itu Bercanda
-
Dari Gladiator ke Pengusaha: Vicky Prasetyo Investasi 23 Vila Mewah di Wonosobo!
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun
-
Kisah Iwan Fals: Dulu Bolos Sekolah Demi Gitar Hingga Jadi Guru Karate Sejak 1987
-
Proses Profesional di Balik Adegan Panas Rio Dewanto dan Faradina Mufti
-
Siap-Siap War Tiket! ONE OK ROCK Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan
-
'Ancaman' Ayah Amanda Manopo saat Kenny Austin Ingin Nikahi Putrinya