Suara.com - Ica Naga atau yang dikenal sebagai pemeran Kang Pipit (Firmansyah Pitra) pada sinetron Preman Pensiun meninggal dunia akibat penyakit jantung pada Jumat (29/1/2020). Belum mengenal sosoknya? Simak profil Ica Naga berikut ini.
Diketahui, Ica Naga telah mengalami sakit jantung sejak proses syuting Preman Pensiun Season 4 dan sempat dirawat di RS Intan Husada Garut.
Kabar Ica Naga meninggal diumumkan oleh Epy Kusnandar lewat Instagram, Jumat (29/1/2021). Ica Naga akan dikebumikan di Rancaekek, Sumedang, Jawa Barat.
Ica Naga merupakan seorang aktor kebangsaan Indonesia yang lahir di Rancaekek, Bandung, 8 Maret 1961. Ica Naga dikenal sebagai pemerna Kang Pipit pada sinetron Preman Pensiun.
Penampilan Ica Naga di sinetron itu cukup mencolok. Ia berotot, kepalanya gundul, mengenakan kaus berwarna hitam, kalung berliontin batu dan memiliki tato naga pada lengan kanannya.
Namun karakter Kang Pipit pada sinetron Preman Pensiun sering memancing gelak tawa terutama ketika ia berbicara.
Masa Lalu Ica Naga
Ternyata Ica Naga benar-benar pernah menjadi preman. Ica Naga sempat menjadi seorang preman pada tahun 1982 silam.
Baca Juga: Menurut Manajer, Kang Pipit Meninggal karena Penyakit Liver dan Ginjal
Pendidikan Ica Naga pun hanya sampai Sekolah Dasar. Bahkan untuk menyambung hidup ia rela menyambi sebagai tukang becak serta kuli bangunan.
Ica Naga bahkan sempat mendekam di penjara selama 4 tahun. Selama mendekam di penjara, ia kemudian membuat tato naga sehingga ia dijuluki Ica Naga.
Ia mengaku bahwa selama berada mendekam di penjara ia menjadi memiliki pemikiran dan pandangannya terhadap masa depan. Ica Naga juga merasakan dioper ke setiap penjara dan mengurus penghuni penjara yang lain atau sebagai RT.
Setelah ia keluar dari penjara, ia bergabung dengan organisasi masyarakat di Bandung seperti Sunda Wani dan Benggala. Ia juga pernah menulis berita kriminal di tabloid bulanan yang bernama Buser News dan meliput peristiwa kriminal.
Karier Ica Naga Menjadi Aktor
Ica Naga menjadi aktor setelah ia bergabung dengan Elite Bodyguard di Bandung. Ia kemudian mendapat tawaran dengan menjadi pemain sinetron Preman Pensiun.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Diangkat dari Kisah Nyata Mencekam di Jawa Tengah, Begini Asal-usul Film Pesugihan Sate Gagak
-
Sinopsis dan Fakta Cristine, Film Debut Ayah Shenina Cinnamon sebagai Sutradara
-
4 Film Jakarta World Cinema 2025 yang Tayang di Bioskop, Ada It Was Just an Accident
-
Cuaca Panas Ekstrem, Inul Daratista Nyaris Tumbang di Atas Panggung
-
Sinopsis It Was Just an Accident, Peraih Penghargaan Tertinggi di Festival Film Cannes 2025
-
Zeda Salim Sebut Ammar Zoni Butuh Pertolongan: Isi Otak dan Hatinya Bermasalah
-
Pevita Pearce Pamer Foto Bareng Ji Chang Wook di Prambanan, Posenya Bikin Netizen Histeris
-
Sutradara Pesugihan Sate Gagak Puji Nunung: Cuma Geleng-Geleng Kepala Aja Udah Lucu Banget
-
Akun Instagram Kenny Austin Jadi Satu-Satunya yang Diikuti Amanda Manopo, Tadinya Nol
-
Deg-degan Perankan Ustadzah di Film, Elma Theana Resah Bahas Adegan Nikah Beda Agama