Suara.com - Kesha Ratuliu akhirnya menikah dengan Adhi Permana. Akad pernikahan pasangan ini digelar di GKM Green Tower, Simatupang, Jakarta Selatan pada Minggu (7/2/2021).
Sementara untuk resepsi pernikahan Kesha Ratuliu baru digelar hari ini, Senin (8/2/2021). Hal inilah yang diinformasikan sang tante, Mona Ratuliu usai hadir di akad pernikahan bintang film Anak Ajaib ini.
"Resepsi besok (Senin)," kata Mona Ratuliu yang didampingi suaminya, Indra Brasco.
Mengenai lokasi, Mona Ratuliu tak bersedia membocorkannya. Ia hanya mengatakan acara itu digelar masih kawasan Ibu Kota.
"Di sekitaran Jakarta," ujarnya.
Mona Ratuliu menerangkan, resepsi harusnya digelar kemarin sesudah akad nikah dilaksanakan. Namun karena Jakarta kembali memberlakukan PSBB, maka ada batasan waktu kegiatan.
"Harusnya hari ini selesai semua, lanjut malam. Tapi karena PSBB dan lain sebagainya, jadi berubah-ubah," ucap Mona Ratuliu.
Bukan hanya resepsi, Mona Ratuliu mengatakan banyak perubahan terjadi selama persiapan pernikahan selama setahun. Untungnya, saat akad kemarin, semua berjalan lancar.
"Persiapan itu sebelum pandemi. (Tanggal nikah) bertepatan dengan ulang tahun papanya Kesha. Jadi ceritanya hadiah ulang tahun untuk papanya. Cuma nggak nyangka masuk pandemi," kata Mona Ratuliu.
Baca Juga: Mona Ratuliu Terharu Melihat Kesha Ratuliu Menikah
"Buat Kesha ini cobaan banget . Tapi alhamdulillah jadi lebih sabar dan semuanya berjalan baik," ujarnya lagi.
Kesha Ratuliu dipersunting Adhi Permana pada Minggu (7/2/2021). Dengan satu tarikan napas. lelaki 24 tahun itu berhasil mengucap ijab kabul.
"Ananda Adhi Permana Putra bin Abin Iman Sutedjo saya nikahkan dan kawinkan putri kandung saya Sarasefeika Kesha Ratuliu binti F Ratuliu kepada engkau dengan mas kawin seperangkat alat salat dan perhiasan seberat 19,7 gram dibayar tunai," ujar ayah kandung Kesha Ratuliu, Fernando Ratuliu dikutip dari siaran langsung YouTube Kesha Adi.
"Saya terima nikah dan kawinnya Sarasefeika Kesha binti Fernando F Ratuliu dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," ucap Adhi Permana dengan tegas.
Berita Terkait
-
Kabar Terkini Pemain Sinetron Lupus Milenia, Sinetron Remaja Populer di Tahun 2000-an
-
Detik-detik Ayah Indra Brasco Meninggal Dunia, Bersyukur Bisikkan Kalimat Tauhid
-
Cara Unik Mona Ratuliu Kritik Pemerintah, Sebut Hubungan Rakyat dan Negara Bak "Toxic Relationship"
-
40 Hari Kepergian Ayah, Mona Ratuliu Masih Diliputi Duka Mendalam
-
Tuai Pro dan Kontra, Kesha Ratuliu Putuskan KB Steril di Usia 26 Tahun
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Manohara Tak Sudi Disebut Mantan Istri Pangeran Kelantan, Tegaskan Dirinya Korban Kekerasan
-
Jefri Nichol dan Jule Diduga Sedang Liburan Bersama di Bali
-
Daftar 35 Perusahaan Raffi Ahmad, Viral Usai Disindir Pandji Pragiwaksono Terkait Money Laundry
-
Respons Tenang Richard Lee Usai jadi Tersangka, Siap Hadir ke Polda Hari Ini?
-
Promo TIX ID untuk Film Modual Nekad, Buy 1 Get 1 Free
-
Penampilan Vidi Aldiano di Masa Vakum, Kumisnya Bikin Pangling
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Dokumenter Stranger Things One Last Adventure
-
Ayah Venna Melinda Punya Anak Berkebutuhan Khusus, Kini Tak Tahu Dirawat Siapa
-
Kabar Duka, Ayah Venna Melinda Meninggal Dunia
-
Setahun Barbie Hsu Wafat, DJ Koo Ternyata Masih Setia Datangi Makam Sang Istri Tiap Hari