Suara.com - Ayushita terkejut karena diharuskan berpacaran dengan seorang brondong yang usianya terpaut 10 tahun. Namun ini bukan kisah realita sang aktris, melainkan bagian dari proyek film terbaru.
Ayushita akan dipasangkan dengan aktor Kevin Ardilova dalam film Karena Kamu Cuma Satu. Keduanya akan memainkan peran sebagai kekasih yang dihadapkan pada permasalahan keluarga.
Sebelum sampai pada konflik tersebut, Ayushita sudah mengalami pergolakan batin. Apa mungkin ia harus berpacaran dengan seorang yang usianya jauh di bawah sang aktris.
"Hah nggak mungkin terjadi pacaran sama umur yang terlalu jauh. Tapi kan di luar ini juga mungkin ada yang seperti ini. Ya aku coba memerankannya," kata Ayushita saat jumpa pers virtual, Senin (5/4/2021).
Beda usia itu nyata. Sebab Ayushita kini berumur 31 tahun, sementara lawan mainnya Kevin Ardilova menginjak usia 21 tahun.
"Pas ngobrol reading, aku tanya memang kamu (Kevin Ardilova) lahir kapan? (tahun) 99. Ya, mau pulang kan nggak bisa. Itu momen di mana, ya yasudah lakukan saja," tutur personel grup BBB ini.
Setelah menjalani proses syuting, Ayushita bahagia bisa melakukannya dengan maksimal.
"Menyenangkan bisa melawan kata hati," tuturnya.
Baca Juga: Ayushita Unggah Foto Bareng Richard Kyle, Warganet: Awas Sad Ending
Canggung, dirasakan pula Kevin Ardilova saat pertama kali bertemu Ayushita di proyek tersebut.
"Awal ketemu Ayu bingung mau bahas apa. Ya akhirnya menyenangkan, ayu bisa blend dengan gue yang anak kecil," kata Kevin Ardilova.
Secara garis besar, film Karena Kamu Cuma Satu mengisahkan Sofia (Ayushita) yang merupakan asisten dosen di kampus Binsar (Kevin Ardilova).
Sofia dan Binsar saling jatuh cinta dan akhirnya pacaran. Masalah muncul saat si asisten dosen ini didesak keluarga segera menikah karena umur yang sudah tua.
Sementara kekasihnya, Binsar masih harus meneruskan kuliah. Belum lagi ayahnya, Saelan (Joe Project P) yang merupakan supir bus metromini dihadapkan pada kesulitan ekonomi.
Sehingga masalah-masalah itu membuat Binsar harus mempertimbangkan keputusan menikah dengan Sofia.
Berita Terkait
-
Ulasan Film Pembantaian Dukun Santet: Bikin Takut, tapi Endingnya Hambar
-
Bintangi Film Cocote Tonggo, Dennis Adhiswara Syok: Kok Karakternya Sama?
-
Review Film Just Mom: Keluarga Nggak Harus Punya Ikatan Darah
-
First Look Film Dilanjutkan Salah Disudahi Perih Mejeng di JAFF Market 2024
-
3 Film & Series Kevin Ardilova Tayang Tahun 2024, Ada Laura!
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
-
Dana Transfer Dipangkas, Gubernur Sumbar Minta Pusat Ambil Alih Gaji ASN Daerah Rp373 T!
Terkini
-
Bak Ratu Dari Dubai, Penampilan Cameo Song Hye Kyo di Drama Genie Make a Wish Bikin Heboh
-
Ifan Seventeen Unggah Pujian untuk Dasco di Momen Ulang Tahun ke-57
-
Ribuan Siswa Keracunan MBG, Pandji Pragiwaksono Sindir Latar Belakang Petinggi BGN
-
Suami Bakal Bikin 'Museum Mini' Buat Kenang Mpok Alpa, Sang Anak Sumbang Konsep
-
Anak Ulang Tahun, Suami Mpok Alpa Siap Penuhi Wasiat Almarhumah
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Romantics Anonymous, Series Jepang Baru Han Hyo Joo di Netflix
-
The Smashing Machine Hancur di Box Office, Dwayne Johnson Malah Dipuji Pengamat Film
-
Punya Uang Rp1 M Tapi Beli Tanah Rp9 M, Taqy Malik: Pasti Dipermudahkan Allah
-
Sinopsis Predator: Badlands, Sisi Lain Pemburu Sebagai Pahlawan
-
Siap Mendunia! 5 Fakta Menarik dan Sinopsis Kelly Si Kelinci, Animasi Karya Anak Bangsa