Suara.com - Ramadhan kedua di tengah pandemi covid-19, Reza Rahadian mengungkap momen yang selalu dirindukannya tiap bulan suci ini tiba.
"Susasana orang mau beli takjil dan lain-lain, wah itu suasana yang paling ngangenin, biasanya kan juga bukber (buka puasa bersama)," kata Reza Rahadian saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta, baru-baru ini.
Setiap Ramadhan, pemain film Habibie Ainun ini kerap menggelar acara buka puasa bareng fans. Hal itu menjadi momen yang kini dirindukannya.
"Saya ingat banget sebelum pandemi, saya masih bisa buat bukber bareng fansbase official Pillarez (sebutan fansnya). Habis bukber nonton bareng kalau ada film yang dirilis, itu yang dikangenin," ujar Reza Rahadian.
Kendati demikian, Reza mengaku sudah lebih siap menjalani ibadah puasa di tengah pandemi. Sebab, tahun lalu sudah dia lewati dengan kondisi serupa.
"Tapi ini kan bukan yang pertama ya di era pandemi di Ramadhan ini, tahun lalu kita sudah melewati itu dan saya sekarang ada proses produksi juga jadi mentalnya udah siap," ujar Reza Rahadian.
Sementara, disinggung soal makanan yang dirindukan saat Ramadhan, aktor berusia 34 tahun itu mengaku tak ada. Sebab, ia tak terlalu suka ngemil dan langsung makan seperti biasa jika tiba waktunya berbuka.
"Nggak terlalu (ada makanan yang dipengin) setiap buka, ya buka puasa kayak makan malam aja. Nggak suka ngemil," katanya.
Soal persiapan jalani Ramadhan, Reza mengaku biasa saja.
Baca Juga: Reza Rahadian Pindah Agama, Kisah Puasa di Antara Keluarga Kristen
"Saya kalau Ramadan nggak ada persiapan khusus, ya puasa seperti biasa, diniatkan aja," ujar Reza Rahadian.
Berita Terkait
-
Sinopsis Film Semua akan Baik-Baik Saja: Disutradarai Baim Wong, Reza Rahadian Jadi Pemeran Utama
-
7 Film Indonesia Paling Diantisipasi 2026, Bertabur Sineas Besar dan Cerita Berani
-
Bintangi 5 Judul Film Tahun Ini, Karier Ali Fikry Ternyata Dimulai dari Menari
-
Kaleidoskop 2025: 4 Film Debut Sutradara Indonesia yang Mencuri Perhatian
-
BCL Diisukan Cerai, Reza Rahadian Ungkap Faktanya: Mereka Baik-baik Saja!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea