Suara.com - Zaskia Adya Mecca baru saja diisengi segerombolan bocah yang membangunkannya sahur dini hari tadi. Mereka dengan kerasnya bernyanyi sambil menabuh drum dan membunyikan petasan.
Aksi para bocah itu terekam di kamera Zaskia Adya Mecca dan diunggah ke Instagram. Mereka kompak menyanyikan lirik yang berbunyi, "Dibangun sahur diomelin. Nggak dibangunin, diomelin".
Kali ini, Zaskia Adya Mecca mengatakan tidak akan protes. Lantaran membangunkan sahur dengan cara berkeliling komplek.
"Kalau ini nggak pakai toa masjid, jadi aku nggak komentar. Spesial pake petasan pula," ujar Zaskia Adya Mecca, Sabtu (24/4/2021).
Warganet menduga, apa yang dilakukan kumpulan bocah tersebut adalah sesuatu yang disengaja.
"Kayaknya spesial pas depan rumah Bia (panggilan Zaskia Adya Mecca) dikencengin," kata @nuyy.vtr25.
Dugaan itu dibenarkan Zaskia Adya Mecca. "Iya, ada aba-aba tuh kedengeran. 'Kencengin Woy' plus bonus petasannya juga, tengs," kata ibu enam anak tersebut
Tommy Kurniawan yang ikut berkomentar mengatakan, apa yang dilakukan para bocah itu hanya sekadar mencari perhatian.
Baca Juga: Disindir Warga Gegara Kritik Bangunkan Sahur Pakai Toa, Zaskia Mecca Santai
Namun komentar itu seolah jadi bumerang bagi Tommy Kurniawan. Sebab beberapa orang justru menyindirnya.
"Waktu kecil nggak punya teman ya? Nggak pernah muter rame-rame sama temen bangunin sahur ya mas?" ucap @antokdwinugroho.
"Ada kalanya diam itu emas om, kalau memang nggak bisa nyampein sesuatu dengan kata-kata baik atau minimal netral," imbuh @belindaacdc.
Sebelumnya, Zaskia Adya Mecca sempat melayangkan protes kepada seseorang yang membangunkan sahur dengan toa masjid sambil teriak.
"Bapak-bapak, ibu-ibu yang melaksanakan puasa, waktunya sahurrrrrrrryah! sahurr!! Yang belum masak, silakan masak. Buat yang males masak, bungkus aja. Sahurrr, sahurr, lontong sayurr," ujar lelaki tersebut dengan toa masjid.
Zaskia Adya Mecca yang selama ini tinggal di Yogyakarta kaget dengan cara tersebut. Saat ia bertanya kepada tetangga sekitar, beberapa mengatakan cara itu memang sedang hits.
Berita Terkait
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Anomali 2025, 4 Film Hanung Bramantyo Gagal Tembus 1 Juta Penonton
-
6 Artis Liburan Akhir Tahun ke Luar Negeri, Aura Kasih Pilih Jepang
-
Wajahnya Disebut Terlalu Putih, Anak Pengungsi di Tamiang Ketakutan Lihat Zaskia Adya Mecca
-
Zaskia Adya Mecca Kunjungi Lokasi Bencana Aceh, Ungkap Korban 5 Hari Tanpa Bantuan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Jennifer Coppen Santai Ungkit Kecelakaan Dali Wassink, Ucapannya Dianggap Kelewatan
-
Ernest Prakasa Bahas Keuntungan Film Agak Laen, Ternyata Dibagi-bagi ke Pihak-Pihak Ini
-
Guru SD Pamulang Dipolisikan Usai Nasihati Murid, Netizen Ramaikan Petisi...
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah
-
15 Kontestan Indonesian Idol XIV Terpilih, Ada yang Dianggap Tak Layak
-
Sinopsis Film Streaming: Ketika Influencer Mencari Pembunuh Berantai
-
Sinopsis Vladimir, Kisah Profesor Terjebak Obsesi Terlarang dalam Series Terbatas Netflix
-
Drama Korea Recipe for Love, Kala Cinta Tumbuh dalam Konflik Dua Keluarga
-
Catat Jadwalnya, Ini 5 Film Hollywood Terbaru Tayang Februari 2026
-
Sinopsis Film Korea The Gardeners yang Bertabur Bintang