Suara.com - Zaskia Adya Mecca mengajarkan kelima anaknya berempati kemanusiaan lewat penjajahan yang dilakukan Israel kepada Palestina. Meski masih anak-anak, istri Hanung Bramantyo itu ingin memberi pengetahuan kepada anak-anaknya atas apa yang terjadi saat ini.
"Saya sama mas Hanung sih, kami mau membuka mata anak-anak saya bahwa di belahan dunia lain, ada anak-anak yang hidupnya seperti itu, yang hidupnya tidak selalu nyaman," kata Zaskia Adya Mecca saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (19/5/2021).
Perempuan 33 tahun ini ingin anak-anaknya tumbuh dengan rasa syukur dan empati yang tinggi. Sebab, banyak anak-anak seusia mereka di Palestina yang hidup di tengah perang dengan nyawa yang bisa melayang kapan saja.
"Mereka ada di tengah-tengah perang ini penting diketahui anak-anak saya. Supaya mereka bisa bersyukur ada di tempat seperti ini. Kedua, saya ingin menumbuhkan rasa empati pada anak-anak saya," ujar Zaskia Adya Mecca.
Selain itu, Zaskia Adya Mecca juga mengajak anak-anaknya untuk mendoakan warga Palestina. Bintang sinetron Para Pencari Tuhan ini menyebut anaknya juga punya cara sendiri untuk berempati.
"Saya sebagai orangtua, saya bersuara dan berdoa. Anak-anak juga punya caranya sendiri untuk membantu. Jadi buat saya membuka mata anak-anak saya. Jadi jangan beranggapan anak kecil nggak perlu tahu," tutur Zaskia Adya Mecca.
"Tapi buat saya anak-anak saya harus tahu apa yang sedang terjadi di dunia dan apa yang bisa kita lakukan dengan cara mereka," tutur Zaskia Adya Mecca.
Menurut Zaskia Adya Mecca, seharusnya masyarakat Indonesia mengajarkan empati tersebut pada anak-anaknya juga. Sebab, hal itu dibutuhkan sebagai sesama manusia.
Baca Juga: Driver Ojol di Bandung Galang Dana untuk Rakyat Palestina
"Supaya empati itu tumbuh. Anak-anak Indonesia harus punya empati yang tinggi karena kita berada di negara yang beragam," ujar kakak kandung Haykal Kamil ini.
Hanung Bramantyo menimpali, anak-anak tak perlu didikte secara berat dengan isu agama dan politik. Mereka cukup diberitahu bahwa ada tindak ketidakadilan yang sedang terjadi.
"Setidaknya menyadarkan bahwa kemerdekaan, kebebasan, itu adalah sebuah anugerah, itu saja. Tidak perlu kita harus melakukan provokasi 'oh di sana ada orang kafir', tidak perlu seperti itu, hanya ada manusia saling menyakiti," ucap Hanung Bramantyo.
Berita Terkait
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Heimir Hallgrimsson Sebut Israel Layak Disanksi
-
Profil Melanie Shiraz, Miss Israel 2025 yang Jadi Sorotan karena Tatapan ke Miss Palestina
-
Terinspirasi Puisi Penyair Palestina, JILF 2025 Angkat Tema Homeland in Our Bodies
-
Miss Israel Bantah Menatap Sinis ke Miss Palestina, Anggap Netizen Lebay
-
Profil Melanie Shiraz, Miss Israel 2025 yang Viral Tatap Sinis Miss Palestina
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terkini
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan
-
Helwa Bachmid Merasa Ditelantarkan Habib Bahar, Ustaz Derry Ingatkan Tantangan Hidup Poligami
-
Daehoon Pilih Kabur Usai Sidang Cerai, Sempat Bertemu Jule Sebelum Gugatan Didaftarkan
-
Kisah Paradoks Bucek Depp: Putus Sekolah di SMA, Ternyata Jadi Guru Selama 24 Tahun
-
Kisah Iwan Fals: Dulu Bolos Sekolah Demi Gitar Hingga Jadi Guru Karate Sejak 1987
-
Proses Profesional di Balik Adegan Panas Rio Dewanto dan Faradina Mufti
-
Siap-Siap War Tiket! ONE OK ROCK Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan